Viral Mahasiswa Diduga Mesum saat KKN, Padahal Begini Cara Menahan Hawa Nafsu Menurut Syekh Ali Jaber

Senin, 03 Juli 2023 | 15:09 WIB
Viral Mahasiswa Diduga Mesum saat KKN, Padahal Begini Cara Menahan Hawa Nafsu Menurut Syekh Ali Jaber
ilustrasi hubungan seksul (shutterstock)

Suara.com - Sepasang mahasiswa universitas ternama di Yogyakarta diduga melakukan tindakan mesum ketika menjalankan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Akun Twitter collegemenfess sempat membagikan tangkapan layar percakapan di grup WhatsApp yang menyebutkan adanya tindakan tak senonoh dari peserta KKN.

"Temanku ada yang dipulangkan gara-gara HS (hubungan seksual) di rumahnya pak lurah," tulis salah satu orang di grup itu.

Pada slide selanjutnya, juga ditunjukkan pesan yang menyebutkan ada mahasiswa yang ketahuan berciuman. "Tahu nggak, KKN di Purworejo ketahuan ciuman di rumah lurah, ketahuan bu lurah. T*lol," ujar orang tersebut.

Unggahan ini pun langsung ramai, terlebih kampus tersebut diketahui belum lama mengirim mahasiswa untuk KKN. Banyak yang tak habis pikir mengapa mereka tak bisa menahan syahwat ketika sedang melakukan KKN.

Padahal, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menahan syahwat dalam Islam. Syekh Ali Jaber pernah menjelaskan tentang cara melawan hawa nafsu lewat kanal YouTube-nya.

Dalam video itu, Stekh Ali Jaber mengatakan, salat malam busa menjadi salah satu cara untuk melawan nafsu. "Karena yang membuat kita bisa bangkit dan melakukan sholat malam adalah yang bisa menguasai dan melawan hawa nafsu. Hawa nafsu yang dimaksud adalah ingin tidur," ucap Syekh Ali Jaber.

Al Quran juga menerangkan bahwa setiap umat muslim untuk meminta pertolongan kepada Allah SWT untuk dijauhkan dari hawa nafsu yang dapat menjerumuskan kepada keburukan.

"Dan jika kamu ditimpa sesuatu godaan syaitan maka berlindunglah kepada Allah." (QS. Al-Araf: 200)

Hawa nafsu bisa ditahan dengan memperbanyak doa atau istigfar. Rasulullah SAW dalam hadistnya menjelaskan tentang doa untuk mengendalikan hawa nafsu yang berbunyi:

Baca Juga: Klarifikasi Mahasiswa yang Hina Lokasi KKN: Ditambahi Bumbu Sehingga menjadi Berita Hoax

"Allahumma inni a'udzu bika min munkarootil akhlaaqi wal a'maali wal ahwaa"

Artinya: "Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari akhlak, amal, dan hawa nafsu yang jelek)." (HR Tirmidzi, no. 3591. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini sahih).

"Salah satu amalan yang bisa membawa kita dicintai Allah harus Anda mampu menguasai dan melawan hawa nafsu," tutup Syekh Ali Jaber.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI