Suara.com - Aaliyah Massaid kedapatan pakai sepatu mewah Prada Rp 9,3 juta melengkapi outfit of the day alias OOTD serba pink dan putih busana formal. Penampilan Aaliyah Massaid ini terlihat saat dirinya jadi narasumber di salah satu acara talkshow e-commerce, yang menuntutnya mengenakan outfit serba pink dan putih.
Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya dilihta suara.com, Kamis (12/12/2023) terlihat Aaliyah Massaid tampil cantik dengan blazer putih gading dan inner crop top strapless berwarna senada. Ia juga tampak anggun mengenakan rok plisket pink fuschia.
Namun yang cukup menarik perhatian yaitu salah satu foto memperlihatkan Aaliyah mengenakan sneakers putih keluaran brand mewah Prada, yang sangat terpampang nyata melalui monogram di body sepatu.
Menurut situs Buyma, Selasa (12/12/2023) menunjukan sneakers tersebut merupakan Prada Nylon Sneakers White Shoes yang sebenarnya memiliki dua variasi warna hitam dan putih. Sepatu ini dibandrol dengan harga 4.651 dollar Hongkong atau setara Rp 9,3 juta.
Sementara itu di beberapa kesempatan, dalam OOTD Aaliyah Massaid cukup sering kedapatan mengenakan sneakers untuk melengkapi outfitnya, selain karena faktor nyaman saat berjalan jauh. Sneakers dengan desain menarik berhasil membuatnya semakin eye catching.
Apalagi outfitnya sebagai mahasiswa atau saat traveling ke luar negeri sneakers adalah sepatu favorit kekasih Thariq Halilintar ini. Bahkan ia juga sering tampil dan ikut ke acara fashion show brand mewah dari mulai Gucci hingga Valentino Garavani.
Nama Aaliyah Massaid sendiri mulai melonjak setelah digosipkan dekat dengan mantan kekasih Fujianti Utami alias Fuji, yaitu Thariq Halilintar. Belakangan publik percaya keduanya saat ini sudah menjalin hubungan asmara, dengan menerapkan panggilan sayang dan sering bepergian bersama.
Aaliyah sendiri merupakan putri pertama dari Penyanyi Reza Artamevia dan mendiang Adjie Massaid. Sebelum terkenal karena digosipkan dengan Thariq, Aaliyah kerap tampil sebagai influencer atau model brand ternama.