Suara.com - Sosok Eca Aura kembali menuai sorotan setelah kedapatan makan dan jalan bersama Alam Ganjar. Kehidupan pribadi seleb TikTok yang juga anak konglomerat tersebut turut dikulik, termasuk mengenai latar belakang pendidikannya.
Nama Eca Aura naik daun semenjak didapuk menjadi brand ambassador e-Sport dan kini rajin wara-wiri di televisi membintangi acara komedi. Pemilik nama asli Elsa Japasal itu kerap menunjukkan aksi kocaknya di balik paras rupawan yang dimiliki.
Terjun di dunia hiburan, Eca Aura rupanya memiliki latar belakang mentereng. Dia adalah putri dari Erwin Japasal yang dikenal sebagai Crazy Rich Malang.
Sosoknya akhir-akhir ini disorot lantaran diduga menjalin hubungan spesial dengan putra cawapres Ganjar Pranowo, Alam Ganjar.
Semenjak saat itu, publik penasaran dengan Eca Aura, tak terkecuali dengan pendidikannya. Apalagi, dirinya kini disibukkan dengan aktivitas di dunia hiburan.
Apakah Eca Aura kuliah?

Usut punya usut, Eca Aura memang sempat mencicipi bangku perguruan tinggi. Bahkan dua kali masuk kampus yang berbeda.
Perempuan berusia 22 tahun ini merupakan lulusan SMA Katolik Rajawali Makassar. Setelah lulus SMA, ia melanjutkan pendidikan ke Taylor’s University di Subang Jaya, Malaysia.
Namun studinya di Negeri Jiran tak rampung. Ketika pandemi Covid-19 melanda, Eca Aura memutuskan pulang ke Indonesia.
Baca Juga: Eca Aura Request Lagu Soal Kencan ke Alam Ganjar, Ini Makna dan Lirik Lagu Nala Karya Tulus
Setelah itu, Eca Aura berkuliah di Universitas Ciputra Surabaya, Jawa Timur. Namun, karena kena mental, ia kembali memutuskan untuk berhenti kuliah.