Disukai Oleh Prabowo Subianto, Apakah Burger King Dukung Israel?

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 12 Januari 2024 | 20:04 WIB
Disukai Oleh Prabowo Subianto, Apakah Burger King Dukung Israel?
Ilustrasi gerai Burger King. (Unsplash/Sizzikova)

Suara.com - Saat pertemuannya dengan Kadin alias Kamar Dagang dan Industri pada Jumat, 12 Januari 2023, Prabowo Subianto memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan.

Pasalnya, Capres nomor 02 tersebut mengatakan bahwa dirinya anti-barat dan menyukai makanan-makanan dari negara barat seperti Burger King.

"Saudara-saudara saya bukan anti barat, saya cinta sama barat, masalahnya kadang barat tidak cinta sama kita. Aku suka makan Burger King, aku suka, kadang mereka yang gak peduli sama kita," ucap Prabowo.

Seperti yang kita tahu bahwa Burger King disinyalir sebagai produk makanan yang pro Israel, sehingga banyak masyarakat berbondong-bondong memboikot makanan cepat saji tersebut.

Tak hanya Burger King, hampir seluruh masyarakat dunia, khususnya Indonesia memboikot produk-produk yang diduga mendukung gerakan penjajahan yang dilakukan oleh Israel terhadap Palestina.

Tentu, pernyataan Prabowo itu pun mendapatkan kritikan pedas dari masyarakat, salah satunya adalah Dokter Tifa.

Dalam akun Twitter pribadinya @DokterTifa, dia menuliskan cuitan yang berisi sindiran terhadap Prabowo.

"Burger King pendukung Dana ke Israel, Mbah Omon.Ini orang ga ngerti, mayoritas rakyat Indonesia benci Israel?" tulis Dokter Tifa.

"Kemarin menghina Gaza yang sudah bertahan 75 tahun dalam tekanan Israel & 96 hari Superior hadapi serangan gencar Perang kali ini." imbuhnya.

Baca Juga: PDIP Balas Pujian Prabowo Ke Megawati: Harusnya Dipraktikkan

Bahkan, wanita yang memang kerap menyuarakan kebenciannya terhadap paslon nomor 02 tersebut mengolok-olok fisik Prabowo.

Lantas, apakah benar Burger King pro Israel? Atau hanya merupakan dugaan atau tuduhan saja?

Rupanya, Burger King telah menyuarakan dengan lantang bahwa mereka mendukung Israel. Hal tersebut dituliskan dalam sebuah unggahan carousel pada 10 Oktober 2023 lalu.

Dalam unggahan tersebut, terdapat tiga buah foto. Foto pertama tampak seorang perempuan yang sedang asik mempersiapkan makanan untuk disalurkan kepada para tentara Israel.

Foto kedua memperlihatkan tumpukan burger, sementara foto ketiga menunjukkan para tentara Israel yang sedang berdiri dan memegang burger yang merupakan dari Burger King.

"Burger King turut menyampaikan duka cita untuk keluarga-keluarga yang menjadi korban (serangan di Israel pada 7 Oktober lalu)," tulis Burger King.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI