Dijadikan Bahan Materi Seksis, Najwa Shihab Maafkan Komika Felix Seda: Asal Betul-Betul Jadi Pembelajaran

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Kamis, 25 Januari 2024 | 15:30 WIB
Dijadikan Bahan Materi Seksis, Najwa Shihab Maafkan Komika Felix Seda: Asal Betul-Betul Jadi Pembelajaran
Komika Felix Seda minta maaf ke Najwa Shihab. (Twitter/ UR970901)

Suara.com - Najwa Shihab baru saja mendapat pengalaman tak mengenakkan saat menghadiri acara Desak Anies, Selasa (23/1/2024) di Yogyakarta. Diketahui komika yang tampil, Felix Seda, membuat materi yang mengarah ke pelecehan verbal pada Najwa Shihab.

Kasus tersebut langsung viral dan membuat netizen geram. Namun usai acara, Felix Seda terlihat langsung menemui Najwa Shihab untuk meminta maaf.

Video permintaan maaf itu langsung ia unggah di hari yang sama lewat akun Instagram pribadinya @felixseda. Ia mengakui bahwa materinya sudah kelewatan dan tidak seharusnya disampaikan pada forum yang seharusnya menjadi ruang aman untuk siapa saja.

"Tidak seharusnya itu disampaikan pada forum yang seharusnya menjadi tempat aman bagi masyarakat. Sepenuhnya ucapan teman-teman saya setujui dan akan saya jadikan pelajaran," tulisnya pada caption.

Ia pun meminta maaf pada semua orang yang tersinggung, terutama para wanita.

"Peristiwa ini menjadi pelajaran berharga untuk saya dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Semoga pintu maaf dapat terbuka," sambungnya.

Najwa Shihab pun langsung menerima permintaan maaf dari Felix dengan syarat insiden tersebut menjadi pembelajaran. "Iya, dimaafkan asal bisa betul-betul jadi pembelajaran," ujar wanita yang akrab disapa Mbak Nana itu.

Ia juga berpesan agar Felix ke depannya lebih sensitif dalam memilih materi sehingga tidak menyinggung orang lain.

"Mudah-mudahan bisa lebih sensitif memilih jokes, terus belajar dan pengalaman ini bisa jadi bahan untuk bisa reflektif menjadi komika yang lebih cerdas dalam memilih lawakan," pesan Najwa Shihab.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI