Tak hanya di bidang seni peran, Umay juga mempunyai karier yang mentereng di bidang hiburan lain seperti menjadi penyanyi, model, hingga presenter.
Namun rekam jejak kariernya yang mentereng ini belakangan dioyahkan setelah cuitannya mengenai program makan siang gratis dari Prabowo-Gibran digunjing warganet. Padahal sedianya Umay akan merilis karya terbarunya, yakni film “Perayaan Mati Rasa” (2024) yang turut dibintangi Iqbaal Ramadhan.