Tak Marah Mobil Dijual dan Dikunciin Anak Kembarnya, Alasan Komeng Bikin Terharu

Husna Rahmayunita Suara.Com
Jum'at, 23 Februari 2024 | 11:30 WIB
Tak Marah Mobil Dijual dan Dikunciin Anak Kembarnya, Alasan Komeng Bikin Terharu
Potret Komeng bersama istri dan anak-anak usai mencoblos (Instagram/komeng.original)

Suara.com - Komeng memiliki kisah menggelitik dengan putra kembarnya, Bagus Atthallah Aldi dan Ganteng Maritza Aldi. Mobil Komeng pernah diam-diam dijual oleh anak kembarnya saat masih kecil.

Babag dan Ganteng --sapaan anak kembar Komeng-- nekat menjual mobil ayahnya karena tak enak meminta uang untuk jajan dan rental PS.

Mobil keluarga Komeng itu dijual jauh dari harga pasaran. Komeng pun pasrah dan tak memarahi putranya.

Tak hanya mobil, Komeng juga pernah bercerita dirinya dikunciin tak dibiarkan masuk ke rumah oleh anak-anaknya sampai terpaksa menginap di hotel. Persoalannya, karena dia tak membawa mainan sepulang syuting di luar kota.

Komedian yang identik dengan jargon 'Uhuy' tersebut mengaku anak-anaknya selalu meminta oleh-oleh mainan kalau dia pulang kerja dari luar kota.

Meski menjadi korban jahil anaknya, Komeng mengaku tak marah. Hal itu diungkapkannya kepada Deddy Corbuzier dalam acara Hitam Putih pada 2018 lalu.

Komeng (Instagram/indradewi2242)
Komeng (Instagram/indradewi2242)

"Kok lu gak marah?," tanya Deddy Corbuzier.

Komeng mengatakan kenapa dirinya harus marah, karena pelakunya anak sendiri.

"Kan anak kita, kalau anak orang baru marah," kata dia.

Baca Juga: Mobil Diam-diam Dijual Bagus dan Ganteng Saat Masih SD, Didikan Komeng ke Anak Jadi Sorotan

Komedian yang digadang-gadang jadi senator DPR RI ini lantas menyinggung perjuangannya dan sang istri Aprilliana Indra Dewi menanti buah hati.

Diketahui, mereka sempat sulit mendapat keturunan. Bahkan sampai menunggu enam tahun, hingga akhirnya dikaruniai anak kembar tiga pada 2006 yang diberi nama Bagus, Ganteng dan Cantika.

Pada 2016, Cantika meninggal dunia akibat tersedak. Tak ayal, kini kasih sayang Komeng tercurahkan kepada Bagus dan Ganteng.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI