Anies Puji Prabowo
Setelah gugatannya ditolak MK, Anies Baswedan dan Cak Imin memberikan ucapan selamat kepada pasangan Prabowo dan Gibran.
"Selamat untuk Pak Prabowo dan Pak Gibran," ucap Anies
Kendati demikian dalam video ucapan selamatnya, Anies hanya memberikan puji-pujian kepada Prabowo. Ia menyebut bahwa presiden terpilih 2024-2029 tersebut merupakan seorang patriot.
"Saya sempat berkali-kali ditanya pendapat pribadi tentang Pak Prabowo dan saya jawab beliau adalah seorang patriot," kata Anies.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu juga menyinggung terkait riwayat pendidikan serta latar belakang keluarga dari Prabowo.
"Hari ini saya terus mempercayai sebagai seorang patriot. Beliau adalah seseorang yang telah mengalami pendidikan modern sejak usia belia dan berasal dari keluarga intelektual yang amat terpandang," ujar Anies.
Lantaran hal tersebut, Anies meyakini apabila Prabowo paham dengan konsep-konsep berdemokrasi yang baik, yaitu menerima keberadaan oposisi dan beberapa hal lainnya.
"Maka Pak Prabowo tentu paham bahwa dalam demokrasi yang baik, menerima keberadaan oposisi sebagai patner dalam bernegara, menjaga keseimbangan dan independensi tiga cabang kekuasaan yaitu eksekutif, legislatif, yudikatif," terang Anies.
Baca Juga: Gugatan AMIN Kandas Di MK, Nasib Koalisi Perubahan Selesai
"Lalu menjamin kebebasan media sebagai pilar keempat demokrasi, serta yang tidak kalah penting adalah menjaga kebebasan rakyat di dalam bersuara, di dalam mengungkapkan pendapat, di dalam berserikat, berkumpul dalam sebuah proses demokrasi,"