Alasan Anies Baswedan Tak Melawan Usai Putusan MK: Jangan Sampai Ada Konfik, yang Jadi Korban Rakyat Kecil

Minggu, 12 Mei 2024 | 19:26 WIB
Alasan Anies Baswedan Tak Melawan Usai Putusan MK: Jangan Sampai Ada Konfik, yang Jadi Korban Rakyat Kecil
Anies Baswedan di rumahnya kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (7/5/2024). [Suara.com/Rakha]

Suara.com - Anies Baswedan mengungkap penyebab mengapa dirinya tak melawan usai Mahkamah Konstitusi (MK) memutus hasil sengketa Pilpres 2024. Hal ini blak-blakan diungkap olehnya saat menjadi bintang tamu di podcast Hendri Official.

Mengutip dari unggahan akun X @/Mdy_Asmara1701 pada Minggu (12/5/2024), awalnya Anies Baswedan menceritakan konflik yang terjadi pada Pilpres 2019 silam, di mana konflik ini memakan banyak korban cidera bahkan jiwa.

"Bayangkan saya bertemu dengan ibunya, ayahnya, yang tidak pernah membayangkan mereka akan menguburkan anaknya, tidak pernah membayangkan. Dan menguburkan anaknya karena apa? Karena konflik Pilpres," ujar Anies.

"Ratusan orang yang cidera, yang saya datangi rumah sakit-rumah sakit itu. Kenapa? Karena konflik Pilpres. Saya datang mau mengangkat jenazah karena konflik Pilpres," imbuhnya.

Anies Baswedan lantas mengatakan bahwa ketika dirinya mendapatkan kesempatan untuk maju dalam kontestasi politik yang digelar lima tahun sekali ini, dirinya enggan membuat konflik yang terjadi pada Pilpres sebelumnya kembali terulang.

"Jangan agitasi yang membuatnya ini menjadi konflik terbuka. Jadi saya bersyukur ini semua selesai, nol, tidak ada penguburan karena konflik akibat putusan hasil MK, tidak ada penguburan karena putusan hasil KPU," terang Anies.

"Bagi saya setiap nyawa itu berarti. Setiap nyawa itu harus dilindungi dan jangan sampai jadi korban. Ada masa perjuangan di mana jiwa dan raga kita dipertaruhkan. Ada batasnya, seperti yang saya rasakan dulu," terang Anies.

Pernyataan Anies Baswedan ini tentu saja tak luput dari sorotan netizen. Beragam komentar pro dan kontra dilontarkan netizen saat mendengar penuturan calon presiden yang diusung oleh Partai NasDem tersebutt.

"Beliau sungguh mulia, yang selalu memikirkan rakyatnya. Rezim sekarng sudah terlalu bengis terhadap rakyat," komentar netizen.

Baca Juga: Alasan Prabowo Jaga Komunikasi ke Semua Elite Politik: Pembangunan Butuh Persatuan dan Ketenangan

"Pak Anies ikhlas karena yakin itu pasti yang terbaik untuk beliau. Pasti akan ada hikmah di balik itu semua. Be istikamah ya Pak," timpal netizen.

"Luar biasa bijak Pak Anies ini. Semakin ingin banyak belajar dari suri tauladan beliau. Panjang umur Pak Anies," imbuh netizen.

"Cie cie bau-bau minta jabatan," cibir netizen.

"Orang pintar jadi rebutan. Orang bodoh ngemis-ngemis minta jatah jabatan," komentar netizen lainnya lagi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI