Cara Duduknya Digunjing, Ternyata Adab Saaih Halilintar Pada Perempuan Jauh Lebih Terpuji

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 25 Juli 2024 | 17:26 WIB
Cara Duduknya Digunjing, Ternyata Adab Saaih Halilintar Pada Perempuan Jauh Lebih Terpuji
Saaih Halilintar. [Instagram/saaihhalilintar]

Suara.com - Cara duduk Saaih Halilintar tengah menjadi sorotan ketika hadir di acara Brownies. Ia dituding tak sopan dengan gesturnya. Namun di balik sikap itu, Saaih ternyata juga punya adab tersendiri saat menyapa para host.

Hal ini terlihat dalam video ketika Saaih Halilintar masuk ke dalam set studio bertemu para host dan bintang tamu lain.

Saat itu, selain Saaih Halilintar juga ada calon keluarganya yaitu Zahwa Massaid, Angelina Sondakh, dan Reza Artamevia.

Ketika masuk ke dalam set, Saaih menyapa para artis tersebut dengan cara berbeda. Kepada Ivan Gunawan, Wendy Cagur dan Ruben Onsu, Saaih menyapanya dengan pelukan hangat.

intip beda cara duduk Atta dan Saaih Halilintar (YouTube/TRANS TV Official)
intip beda cara duduk Atta dan Saaih Halilintar (YouTube/TRANS TV Official)

Sementara kepada host dan bintang tamu perempuan, Saaih menyapanya tanpa saling bersentuhan. Ia menyampaikan hormatnya dengan menaruh tangannya di dada dan membungkukkan badan kepada Nikita Mirzani, Angie, Zahwa, dan Reza Artamevia.

Sikap hormat Thariq ini menuai banyak pujian.

"Biarpun banyak yang... sama dia, tapi aku salut sama adabnya," tulis seorang pemilik akun TikTok @TriHanis yang mengunggah ulang momen tersebut.

"Betul banget, tida semua orang tua berhasil dalam mendidik adab ke anak-anaknya, apalagi mereka 11 bersaudara, salut sama orangtuanya Gen Halilintar," ujar netizen lain.

"Orang tuanya bagus ngajarin adab attitude untuk laki dan anak perempuannya, makanya suka sama Bapak Ibu Gen Halilintar, berhasil untuk anak-anaknya," imbuh netizen lain

Baca Juga: Ternyata Tak Boleh Sembarangan, Begini Adab Meludah dalam Islam

"Ini mah anak umi abi banget, kaga mau sentuhan sama yang bukan muhrim, sama aurel yang kakak ipar aja nggak pernah jabat tangan," timpal netizen lain.

Sebelumnya, Saaih Halilintar sempat menuai kritik lantaran di acara yang sama ia menunjukkan cara duduk yang tidak sopan.

Saaih menjawab pertanyaan host sambil menyandarkan tubuhnya ke punggung sofa, ia menaikkan satu kaki dan menopangkannya ke lutut kaki yang lain. Sementara para host dan bintang tamu yang lain duduk dengan kedua kaki di bawah.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI