Rayakan Lebaran dengan Hidangan Istimewa, Ini Dia Surga Kuliner di Jakarta

Senin, 31 Maret 2025 | 16:09 WIB
Rayakan Lebaran dengan Hidangan Istimewa, Ini Dia Surga Kuliner di Jakarta
Menjelajahi Lezatnya Kuliner PIK di Lebaran: Dari Kopi Pantai hingga Korean BBQ (Dok. PIK)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Jika Anda ingin menikmati suasana Chinatown yang autentik, Pantjoran PIK adalah destinasi yang tepat. Beragam kuliner khas Tionghoa seperti dim sum, bakmi, dan nasi hainam tersedia dengan rasa yang otentik. 

Selain makanannya yang lezat, pengunjung juga dapat menyaksikan Sufi Dance Performance pada 1 April dan mendapatkan Voucher THR yang bisa digunakan untuk menikmati promo menarik dari tanggal 22 Maret hingga 6 April 2025. 

Dengan nuansa khas Pecinan yang unik, tempat ini cocok untuk pengalaman kuliner yang berbeda dari biasanya.

4. Tokyo Hub: Kuliner Jepang yang Autentik

Menjelajahi Lezatnya Kuliner PIK di Lebaran: Dari Kopi Pantai hingga Korean BBQ (Dok. Istimewa)
Menjelajahi Lezatnya Kuliner PIK di Lebaran: Dari Kopi Pantai hingga Korean BBQ (Dok. Istimewa)

Bagi penggemar kuliner Jepang, Tokyo Hub menawarkan berbagai hidangan khas seperti sushi, ramen, yakitori, dan dessert Jepang yang menggugah selera. Festival Kuliner yang berlangsung dari 12 hingga 30 Maret 2025 akan menghadirkan berbagai menu spesial dan promo menarik.

Sehingga Anda bisa menikmati masakan Jepang dengan harga yang lebih terjangkau. Suasana khas Negeri Sakura di Tokyo Hub juga semakin membuat pengalaman bersantap di sini menjadi lebih istimewa.

5. Dragon Point: Hidangan Asia dengan Suasana Berkelas

Dragon Point adalah destinasi kuliner yang menghadirkan beragam hidangan khas Asia seperti Korean BBQ, Chinese Hotpot, dan Thai Street Food. Tempat ini menawarkan pengalaman bersantap yang mewah dengan suasana yang elegan.

Selain menikmati makanan lezat, pengunjung juga bisa menyaksikan Sufi Contemporary Dance pada 29 Maret 2025, menambah nilai seni dalam pengalaman kuliner mereka. Jika Anda mencari tempat dengan suasana eksklusif, Dragon Point bisa menjadi pilihan yang sempurna.

Baca Juga: Wajib Coba, 6 Hidangan Lebaran Unik di Purwodadi yang Bikin Ketagihan

Dengan beragam pilihan kuliner yang menarik, PIK menjadi destinasi yang sempurna untuk merayakan Lebaran bersama keluarga dan teman-teman. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI