Wulan Guritno Rajin Minum Jus Kunyit Tiap Pagi, Bisa Bikin Awet Muda?

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Kamis, 17 April 2025 | 16:08 WIB
Wulan Guritno Rajin Minum Jus Kunyit Tiap Pagi, Bisa Bikin Awet Muda?
Potret pesta ulang tahun Wulan Guritno ke-44 yang digelar pada Rabu (16/4/2025) (Instagram/wulanguritno)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris Wulan Guritno baru saja merayakan ulang tahun ke-44 pada Senin, 14 April 2025 kemarin. Di usianya yang sudah melewati kepala empat, Wulan Guritno banjir pujian karena terlihat awet muda.

Dipuji awet muda di usia 44 tahun, lantas apa saja perawatan yang dilakukan oleh Wulan Guritno?

Dalam suatu kesempatan, ia pernah mengatakan menjalani pola hidup sehat, termasuk soal mengonsumsi makanan dan minuman. Ia mengaku selain olahraga dan menghindari minuman manis, ia rutin minum jus, terutama jus kunyit. Biasanya ia minum jus kunyit di pagi hari sebelum olahraga.

"Selain olahraga aku juga tidak makan gula, aku sudah cut sugar hampir 2 tahun.....Saya setiap pagi minum kunyit. Saya masih minum kopi, cuma sebisa mungkin kalau pagi itu minum kunyit dulu," ungkap Wulan, dilansir dari unggahan akun TikTok @urtv_official.

"Jus kunyit bikin sendiri. Jadi ada kunyit, jahe racikan ibu. Jadi sebelum olahraga minum itu dulu, baru minum yang lain kayak kopi," sambungnya.

Kunyit Bikin Awet Muda?

Kunyit bukanlah bahan asing di dapur orang Indonesia. Rempah berwarna kuning cerah ini sering digunakan dalam masakan tradisional seperti opor, soto, hingga jamu.

Menariknya dari sisi ilmiah, menunjukkan potensi kunyit dalam menjaga kesehatan dan memperlambat tanda-tanda penuaan.

Melansir dari Healthline, kunyit disebut sebagai agen anti-aging karena kandungan kurkuminnya. Kurkumin dikenal sebagai senyawa antioksidan dan anti-inflamasi yang sangat kuat. Antioksidan berfungsi untuk melawan radikal bebas yang dapat merusak sel-sel tubuh dan mempercepat proses penuaan.

Semakin tinggi paparan radikal bebas, semakin cepat pula tanda-tanda penuaan muncul seperti keriput, kulit kusam, dan kerusakan jaringan.

Baca Juga: 7 Gaya Sporty Wulan Guritno, Pamer Tubuh Bugar di Usia 43 Tahun

Penelitian menunjukkan bahwa kurkumin mengaktifkan protein tertentu yang membantu menunda penuaan sel, membuat seseorang tidak hanya awet muda, namun juga memperpanjang usianya. Senyawa utama dalam kunyit ini telah terbukti dapat menunda penyakit dan meringankan gejala penyakit berkaitan dengan usia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI