Suara.com - Kulit kusam, tekstur tidak rata, dan noda bekas jerawat yang sulit hilang adalah masalah banyak dihadapi dan bisa melunturkan rasa percaya diri.
Jika kamu mencari satu solusi ampuh untuk mengatasi semua itu, jawabannya mungkin ada pada toner yang mengandung glycolic acid.
Sebagai bagian dari keluarga Alpha Hydroxy Acid (AHA), glycolic acid bekerja dengan cara meluruhkan sel-sel kulit mati di permukaan. Hasilnya? Regenerasi kulit menjadi lebih cepat, wajah terlihat lebih cerah, halus, dan bersih.
Namun, memilih produk yang tepat bisa jadi membingungkan. Berikut ini 5 rekomendasi toner glycolic acid terbaik.
1. Skintific Glycolic Acid Daily Clarifying Toner
Produk ini merupakan toner eksfoliasi harian dengan formula yang ringan. Toner ini memiliki manfaat untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan mengecilkan pori-pori sehingga memberikan tampilan wajah yang halus.
Kandungan Glycolic Acid (AHA) menjadi agen eksfoliasi ringan, Niacinamide membantu mencerahkan wajah, dan Latobionic Acid (PHA) untuk membantu mengatasi jerawat serta menghaluskan tekstur kulit.
Dapatkan toner ini dengan harga sekitar Rp93.000 di e-commerce atau toko kosmetik sekitarmu.
2. L'Oreal Glycolic Glowing Peeling Toner
Baca Juga: Toner atau Serum Dulu? Ini Urutan Skincare yang Benar Biar Gak Sia-Sia!
Dapatkan kulit halus merata dengan L'Oreal Glycolic Glowing Peeling Toner. Diformulasikan dengan 5% Glycolic Acid, toner ini dapat menyamarkan noda hitam, mengatasi jerawatm dan meratakan warna kulit.
Teksturnya yang ringan dapat menyerap dengan optimal sampai ke dalam dan mengeksfoliasi permukaan kulit secara lembut untuk membantu proses regenerasi kulit.
Kamu bisa mendapatkan toner ini dengan harga sekitar Rp124 ribuan di e-commerce atau toko resmi L'Oreal.
3. Glad2Glow Daily Exfoliating Toner
Exfoliating toner dari brand lokal Indonesia ini memiliki kandungan Glycolic Acid yang bisa digunakan untuk eksfoliasi sehari-hari.
Toner ini dapat melembapkan kulit sekaligus mengangkat sel-sel kulit mati berkat kombinasi kandungan AHA BHA PHA. Selain itu, toner ini juga berfungsi untuk meredakan jerawat dan menghaluskan tekstur kulit.