Zamannya Pakai Lampu Pintar yang Bisa Berubah Warna Sesuai Mood Anda, Ini 5 Produk Terbaiknya

Kamis, 10 Juli 2025 | 11:41 WIB
Zamannya Pakai Lampu Pintar yang Bisa Berubah Warna Sesuai Mood Anda, Ini 5 Produk Terbaiknya
Ilustrasi lampu pintar atau smart lamp [Pexels]

Suara.com - Di era teknologi yang serba terhubung, konsep smart home atau rumah pintar bukan lagi sekadar impian. Salah satu cara termudah untuk memulai transformasi ini adalah dengan menggunakan smart lamp atau lampu pintar.

Perangkat berbasis Internet of Things (IoT) ini memungkinkan Anda mengontrol pencahayaan di rumah hanya melalui ponsel, memberikan sentuhan modern, kenyamanan, dan efisiensi dalam satu paket.

Bayangkan Anda bisa mengubah warna lampu kamar sesuai suasana hati, menjadwalkan lampu teras untuk menyala otomatis, atau bahkan meredupkan lampu ruang keluarga dengan perintah suara. Semua itu bisa dilakukan oleh lampu pintar.

Tertarik untuk mencobanya? Berikut adalah rekomendasi smart lamp terbaik yang bisa Anda temukan di pasaran Indonesia.

Philips Smart WiFi LED

Philips Smart WiFi LED (Tokopedia)
Philips Smart WiFi LED (Tokopedia)

Dikendalikan melalui aplikzasi WiZ, lampu ini menawarkan 16 juta pilihan warna dan beragam mode pencahayaan preset seperti Focus, Relax, hingga Party.

Selain itu, lampu ini kompatibel dengan perintah suara melalui Google Assistant, Amazon Alexa, dan Siri. Anda juga bisa mengatur jadwal nyala-mati lampu dengan mudah.

Harga: berkisar Rp 65 ribu hingga Rp 500 ribu, tergantung pada daya watt.

Rabit Smart LED

Baca Juga: Lampu Kamar Tidur Sebaiknya Berapa Watt? Ini 5 Rekomendasi Terbaik, Harga Terjangkau

Rabit Smart LED (Tokopedia)
Rabit Smart LED (Tokopedia)

Salah satu daya tarik utama Rabit adalah fitur sinkronisasi musik, di mana warna lampu bisa berubah mengikuti irama lagu.

Lampu ini umumnya menggunakan koneksi Bluetooth untuk kontrol via aplikasi. Rabit juga mengklaim teknologinya flicker-free sehingga lebih nyaman di mata.

Harga: berkisar Rp 50.000

Yeelight Smart LED

Yeelight Smart LED (Tokopedia)
Yeelight Smart LED (Tokopedia)

Yeelight merupakan bagian dari ekosistem Xiaomi, menjadikannya pilihan ideal bagi para pengguna produk Xiaomi lainnya.

Yeelight menawarkan kontrol penuh melalui aplikasi Mi Home atau Yeelight. Lampu ini juga mendukung kontrol suara melalui Google Assistant dan Amazon Alexa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI