Suara.com - Menemukan jam tangan lari yang pas untuk pergelangan tangan kecil sering kali menjadi tantangan. Umumnya, jam tangan lari di pasaran memiliki desain besar dan tebal, yang bisa terasa tidak nyaman dan mengganggu saat berlari.
Namun, bukan berarti Anda harus mengorbankan kenyamanan demi fungsi dan fitur. Saat ini banyak jam tangan lari dengan fitur mumpuni yang dirancang ramping dan ringan. Karena model tersebut, maka akan nyaman dipakai oleh mereka yang memiliki pergelangan tangan kecil.
5 Jam Tangan Lari untuk Pergelangan Tangan Kecil
Berikut beberapa rekomendasi jam tangan lari yang cocok untuk pergelangan tangan kecil. Tentunya dilengkapi pula fitur-fitur penting untuk menemani aktivitas lari Anda.
1. Galaxy Fit3

Harga: Rp899.000
Dengan desain yang modern dan ramping, Galaxy Fit3 menawarkan keseimbangan antara gaya dan fungsi untuk pelari dengan pergelangan tangan kecil. Salah satu keunggulannya adalah tali yang fleksibel dan mudah disesuaikan, memastikan kenyamanan saat dipakai berlari.
Jam tangan ini dibekali fitur pemantauan detak jantung, SpO2, dan tingkat stres. Daya tahan baterainya yang mencapai 13 hari membuatnya praktis untuk digunakan dalam jangka waktu lama tanpa perlu sering mengisi daya.
2. Amazfit Bip 5

Harga: Rp985.000
Amazfit Bip 5 merupakan pilihan ideal bagi pelari yang menginginkan perangkat kaya fitur dengan desain yang nyaman. Jam tangan ini memiliki bodi ramping dengan layar 1.91 inci dan bezel tipis, serta tersedia dalam berbagai pilihan warna yang sporty.
Untuk para pelari, Amazfit Bip 5 dilengkapi dengan GPS bawaan untuk melacak rute lari secara akurat dan mendukung lebih dari 120 mode olahraga.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Smartwatch dengan GPS untuk Pecinta Outdoor, Pilihan Terbaik Juli 2025
Fitur pemantauan kesehatan esensial seperti detak jantung, kadar oksigen dalam darah (SpO2), tingkat stres, dan kualitas tidur juga tersedia untuk memantau kondisi tubuh Anda secara menyeluruh.
3. Xiaomi Smart Band 9 Active

Harga: Rp329.000
Jika Anda mencari jam tangan lari yang fungsional dengan harga terjangkau, Xiaomi Smart Band 9 Active adalah jawabannya. Dengan desain yang lebih ramping dari seri sebelumnya, jam tangan ini sangat pas untuk pergelangan tangan kecil.
Fitur-fitur seperti pelacak detak jantung, kadar oksigen darah, dan pemantau stres menjadikannya teman lari yang andal. Selain itu, daya tahan baterai hingga 14 hari memastikan perangkat ini selalu siap digunakan kapan saja.
4. Huawei Band 10

Harga: Rp509.000
Huawei Band 10 hadir dengan desain elegan dan layar AMOLED 1.47 inci yang nyaman di pergelangan tangan kecil. Jam tangan ini cocok bagi pelari yang menginginkan perangkat dengan tampilan simpel namun tetap fungsional.