Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali

Dinda Rachmawati Suara.Com
Jum'at, 10 Oktober 2025 | 06:25 WIB
Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali
Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali (Dok. Istimewa)
Baca 10 detik
  • Sanggraloka Ubud di Bresela menawarkan pengalaman eco-luxury dengan konsep wellness holistik dan keberlanjutan berbasis budaya Bali.
  • Resort ini memadukan kemewahan dengan alam lewat program yoga, spa herbal, dan pertanian organik yang melibatkan masyarakat lokal.
  • Dipimpin I Wayan Lanus, Sanggraloka berkomitmen menjadikan Ubud sebagai pusat wellness dunia melalui konsep ramah lingkungan dan kolaborasi lokal.

Suara.com - Di tengah hijaunya hamparan Desa Bresela, Ubud, berdiri sebuah oase baru yang memadukan kemewahan dengan kesadaran ekologis: Sanggraloka Ubud. 

Dikenal sebagai eco-luxury retreat, tempat ini bukan sekadar resort, melainkan ruang penyembuhan dan pembelajaran yang mengajak tamunya kembali selaras dengan alam.

“Kami ingin menciptakan sebuah ekosistem pariwisata yang berkelanjutan bersama masyarakat lokal,” ujar I Wayan Lanus, Direktur sekaligus Partner Sanggraloka Ubud. 

“Resort ini bukan hanya tempat menginap, tetapi juga ruang kolaborasi—di mana petani, pengrajin, dan praktisi kesehatan lokal bisa terlibat,” tambah dia.

Visi tersebut menjadikan Sanggraloka berbeda dari resort lain di kawasan Ubud. Konsepnya bukan hanya tentang kemewahan dan kenyamanan, melainkan tentang keseimbangan. 

Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali (Dok. Istimewa)
Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali (Dok. Istimewa)

Di sini, tamu tidak hanya menikmati pemandangan dan fasilitas mewah, tetapi juga berpartisipasi dalam keberlanjutan: dari farm-to-table dining dengan hasil kebun organik hingga program detoks alami berbasis tanaman herbal lokal.

Menurut Wayan Lanus, resort ini dibangun di atas filosofi Tri Hita Karana, tiga sumber harmoni hidup dalam budaya Bali—hubungan manusia dengan Tuhan, sesama, dan alam. 

“Kemewahan di Sanggraloka bukan hanya tentang fasilitas, tapi juga tentang kualitas hidup yang selaras. Kami berusaha menghadirkan kenyamanan modern tanpa meninggalkan nilai-nilai keberlanjutan,” ujarnya.

Filosofi ini diwujudkan melalui arsitektur ramah lingkungan, pemanfaatan energi surya, pengelolaan air limbah menjadi air bersih untuk kebun, hingga program pengurangan sampah dengan prinsip reduce, reuse, recycle. 

Baca Juga: Melihat Metode pembelajaran modern Smart Clasroom

Semua dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan berkelanjutan, tidak hanya bagi resort, tetapi juga masyarakat sekitar.

Lebih dari sekadar tempat beristirahat, Sanggraloka Ubud dirancang sebagai ruang penyembuhan holistik. “Kami menggabungkan wellness journey yang mencakup yoga, meditasi, spa berbasis herbal lokal, hingga program detoks alami dari kebun organik kami,” jelas Wayan Lanus. 

Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali (Dok. Istimewa)
Sanggraloka Ubud: Retreat Eco-Luxury yang Akan Mengubah Cara Anda Berlibur di Bali (Dok. Istimewa)

“Setiap tamu dapat memilih pengalaman yang sesuai dengan kebutuhan tubuh dan pikirannya, sehingga perjalanan wellness menjadi personal, bukan satu paket seragam,” ucapnya.

Salah satu keunggulan yang membedakan Sanggraloka dari resort lainnya adalah konsep luxury farm yang imersif. Para tamu dapat memetik sayuran sendiri, mengikuti kelas memasak sehat, hingga merasakan spa dengan bahan alami dari kebun. 

“Perjalanan wellness di sini menyatukan tubuh, pikiran, dan bumi,” tambahnya.

Selain itu, wellness center Sanggraloka menghadirkan healing pavilion untuk yoga dan meditasi, organic spa dengan ramuan tradisional Bali, serta farm-to-table cooking class yang menghubungkan tamu langsung dengan sumber makanan sehat. 

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI