Hari Pahlawan 2025 Jatuh pada Hari Senin, Siswa Libur atau Tidak? Cek Aturan Resminya

Nur Khotimah Suara.Com
Kamis, 06 November 2025 | 17:25 WIB
Hari Pahlawan 2025 Jatuh pada Hari Senin, Siswa Libur atau Tidak? Cek Aturan Resminya
Ilustrasi Hari Pahlawan (freepik)

Suara.com - Apakah siswa libur di Hari Pahlawan 2025? Pertanyaan ini mulai ramai muncul menjelang tanggal 10 November 2025, di mana rakyat Indonesia memperingati momen bersejarah untuk mengenang perjuangan para pahlawan bangsa.

Pertanyaan di atas cukup wajar, mengingat sebagian hari peringatan nasional di Indonesia sering kali ditetapkan sebagai hari libur atau cuti bersama.

Tahun 2025 ini, peringatan Hari Pahlawan jatuh pada hari Senin, 10 November 2025. Pemerintah telah mengatur daftar resmi hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2025 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri.

SKB tersebut selama ini menjadi acuan bagi sekolah, instansi pemerintah, hingga dunia kerja.

Nah, supaya tidak keliru, simak penjelasan lengkap tentang status libur Hari Pahlawan 2025 berikut ini.

Apakah Hari Pahlawan 2025 Hari Libur?

apakah hari pahlawan 10 november tanggal merah/Pixabay
Apakah hari pahlawan 10 november tanggal merah/Pixabay

Berdasarkan SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025, tanggal 10 November 2025 tidak termasuk hari libur nasional maupun cuti bersama.

Artinya, baik pelajar maupun pegawai tetap beraktivitas seperti biasa pada hari tersebut.

Ketentuan ini sejalan dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 316 Tahun 1959, yang menetapkan Hari Pahlawan sebagai salah satu hari nasional yang bukan hari libur.

Jadi, meskipun diperingati secara nasional, kegiatan belajar mengajar di sekolah dan aktivitas di kantor tetap berjalan normal.

Baca Juga: Rayakan Hari Pahlawan Nasional, KAI Ajak Anak-anak Fashion Show di LRT Jabodebek

Namun, bukan berarti Hari Pahlawan dilewati begitu saja. Biasanya, sekolah dan instansi pemerintah tetap menggelar upacara bendera pada pagi hari untuk mengenang perjuangan para pahlawan.

Momen ini menjadi cara sederhana tapi bermakna untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan menghormati jasa para pejuang bangsa.

Tema dan Logo Hari Pahlawan 2025

Logo Hari Pahlawan 2025 (kemensos)
Logo Hari Pahlawan 2025 (kemensos)

Setiap tahun, Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos) merilis tema dan logo resmi untuk memperingati Hari Pahlawan.

Tahun ini, pemerintah mengusung tema "Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan."

Tema ini mengandung pesan mendalam bahwa perjuangan para pahlawan tidak berhenti di masa lalu.

Nilai-nilai seperti keberanian, kejujuran, dan pengorbanan harus terus menjadi inspirasi bagi generasi masa kini.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI