Sepatu ini cocok untuk kamu yang ingin tampilan kasual rapi, tapi tetap siap berlari di KRL setiap hari.
3. Skechers Go Run Elevate Men’s Running Shoes

Harga: Sekitar Rp769.300
Meski berangkat dari sepatu lari, Go Run Elevate hadir dengan desain yang cukup sleek untuk dipakai ke kantor non-formal atau smart casual. Branding yang tidak berlebihan membuat tampilannya tetap dewasa dan fungsional.
Kenyamanan jadi nilai jual utama lewat Air-Cooled Goga Mat insole yang empuk dan breathable, serta Ultra Light cushioning yang responsif. Dipakai jalan jauh atau lari kecil di peron pun terasa ringan di kaki.
Selain itu, teknologi Skechers M-Strike membantu transisi langkah yang lebih mulus, sangat terasa saat harus bergerak cepat.
4. Cole Haan Men’s Øriginalgrand Cityspectre Wholecut Oxfords

Harga: Sekitar Rp3.599.000
Buat kamu yang bekerja di lingkungan formal tapi tetap mengutamakan kenyamanan, Cole Haan Øriginalgrand Cityspectre layak untuk dilirik.
Upper berbahan cowhide leather memberikan kesan profesional, sementara outsole EVA/Rubber dengan teknologi Grand OS menghadirkan bantalan empuk khas sneakers. Perpaduan ini membuat kaki tidak cepat lelah meski harus berjalan jauh.
Sepatu ini sangat cocok untuk pekerja kantoran yang langsung lanjut mobilitas tinggi setelah jam kerja. Tampilan rapi tetap terjaga, tanpa harus berganti sepatu saat harus bergerak cepat.
Baca Juga: KRL Jadi Andalan Libur Nataru, 15 Juta Penumpang Tercatat
5. ECCO ST.1 Hybrid

Harga: Sekitar Rp4.184.000
ECCO ST.1 Hybrid berada di level premium, baik dari segi material maupun kenyamanan.
Desain derby klasik dengan leather welt membuatnya terlihat elegan dan pantas untuk suasana kantor formal maupun acara profesional.
Di balik tampilannya, tersembunyi teknologi Phorene midsole yang ringan dan responsif, serta Shock Thru technology untuk meredam benturan saat melangkah. Kamu akan merasakan sensasi berjalan terasa seperti memakai sneakers.
Selain itu, konstruksi ECCO Fluidform membuat sol fleksibel dan nyaman dipakai seharian. Sepatu ini cocok untuk kamu yang ingin satu sepatu untuk kerja, meeting, hingga mobilitas tinggi di tengah kota.
Itulah 5 rekomendasi sepatu multifungsi yang bisa tampil formal untuk kantor, namun tetap nyaman dipakai lari mengejar KRL. Semoga membantu!