Beberapa faktor kunci dapat berpengaruh pada harga sepatu Samba atau Munchen ini. Pertama adalah kondisi sepatu apakah baru atau bekas. Kemudian faktor kelangkaan di pasaran, popularitas, hasil kolaborasi dengan tokoh tertentu, dan tempat Anda membelinya. Masing-masing faktor ini turut mempengaruhi harga sepatu yang akan Anda beli.
Itu tadi sedikit penjelasan tentang sepatu Adidas Munchen dan Samba bedanya apa. Meski sekilas tampak serupa, namun kedua sepatu ini berasal dari root yang berbeda dan memiliki fungsi yang juga berbeda.
Jadi mana pilihan Anda?
Kontributor : I Made Rendika Ardian