- Kesadaran pria modern terhadap parfum bergeser; kini parfum menjadi rutinitas harian untuk membangun kesan diri.
- Braven meluncurkan Extreme Extrait de Parfum, menawarkan kualitas premium, aroma berani, dan performa tahan lama terjangkau.
- Kesuksesan varian sebelumnya menunjukkan tingginya minat pasar pria terhadap produk parfum berkonsentrasi tinggi.
Suara.com - Kesadaran pria terhadap grooming kini mengalami pergeseran besar. Parfum tak lagi dipandang sebagai sentuhan akhir sesekali, melainkan telah menjadi bagian dari rutinitas harian dan ekspresi identitas diri.
Pria modern semakin memahami bahwa aroma yang tepat mampu membangun kesan, meningkatkan kepercayaan diri, sekaligus merepresentasikan karakter personal.
Perubahan perilaku ini mendorong pertumbuhan signifikan segmen parfum pria, seiring meningkatnya minat terhadap produk dengan kualitas, performa, dan karakter aroma yang lebih berani.
Di tengah maraknya tren parfum niche dan high-end dengan harga yang kian eksklusif, kebutuhan akan parfum berkelas dengan harga yang lebih rasional pun semakin terasa.
Menjawab kondisi tersebut, Braven menghadirkan inovasi terbarunya melalui Braven Extreme Extrait de Parfum, sebuah rangkaian parfum berkonsentrasi tinggi yang dirancang untuk memberikan performa maksimal, aroma yang bold, serta kualitas premium tanpa harus menguras anggaran.
Mengusung formula extrait de parfum, Braven Extreme memiliki konsentrasi minyak parfum yang lebih tinggi dibandingkan eau de parfum maupun eau de toilette. Konsentrasi ini menghasilkan aroma yang lebih tahan lama, lebih kaya, dan meninggalkan kesan mendalam sepanjang hari.
Kehadirannya menjadi jawaban bagi para pria yang menginginkan intensitas dan ketahanan aroma kuat, namun tetap relevan dengan kebutuhan harian maupun momen spesial.
Direktur PT Griff Prima Abadi, Jimmy Liong, menegaskan bahwa inovasi ini lahir dari pemahaman terhadap kebutuhan konsumen pria masa kini.
“Kami ingin menghadirkan pengalaman parfum yang powerful, luxurious, dan long-lasting, tetapi tetap bisa dijangkau oleh lebih banyak orang baik dari sisi harga maupun ketersediaan. Selain itu, kehadiran Braven Extreme Series adalah tentang rasa percaya diri, keberanian, dan ekspresi diri,” ujarnya.
Baca Juga: 5 Parfum Mobil Terbaik Tidak Merusak AC, Bukan Wangi Jeruk Tapi Bebas Bau Rokok
Karakter aroma dalam Braven Extreme Series dirancang untuk mencerminkan keberanian tampil berbeda. Setiap varian membawa interpretasi maskulinitas yang beragam, mulai dari kesan dewasa dan sophisticated, hangat dan misterius, hingga segar dan modern.
Jimmy Liong menambahkan, dari segi karakter, Braven Extreme Series dirancang untuk mereka yang berani tampil berbeda. Aromanya kuat, maskulin, dan penuh karakter tentunya merepresentasikan semangat ‘extreme’ yang menjadi identitas brand ini.
Tak hanya dari sisi aroma, identitas maskulin Braven Extreme juga tercermin melalui kemasannya. Balutan warna hitam matte dengan desain sleek dan modern memperkuat kesan elegan sekaligus tegas.
"Setiap varian diciptakan untuk menyesuaikan kepribadian dan momen berbeda, menegaskan bahwa parfum bukan sekadar pelengkap, melainkan bagian dari identitas dan gaya hidup pria," kata Jimmy.
Antusiasme pasar terhadap parfum extrait de parfum Braven juga tercermin dari kesuksesan varian lainnya, Cool Wootah, yang terjual habis sebanyak 10.000 botol hanya dalam waktu tiga jam melalui kanal online.
Varian ini dikenal cocok untuk aktivitas harian seperti ke kantor atau kampus, sekaligus memberikan kesegaran saat menghabiskan waktu bersama orang-orang terdekat. Capaian ini menunjukkan bahwa pria Indonesia semakin selektif dan sadar akan pilihan aroma yang mereka gunakan setiap hari.