- Wardah, Luxcrime, MOP, Instaperfect, dan Jacquelle hadir dengan foundation ber-SPF.
- Semua produk menawarkan perlindungan UV sekaligus kandungan skincare untuk wajah.
- Pilih sesuai kebutuhan, dari hasil matte, satin, hingga natural radiant.
3. MOP So X-TRA Hybrid Matte Foundation Peptides Infused SPF 40 PA++

Harga: sekitar Rp179.000
Bagi yang mencari foundation dengan perlindungan ekstra terhadap sinar UV, MOP So X-TRA bisa menjadi pilihan tepat.
Foundation ini memiliki SPF 40 PA+++ dan memberikan hasil akhir satin matte dengan coverage tinggi yang tahan lama.
Teksturnya ringan, mudah menyatu dengan kulit, dan cocok untuk digunakan sepanjang hari tanpa terasa berat.
4. Instaperfect Skinfocus Cover Foundation

Harga: sekitar Rp143.500
Foundation ini memiliki tekstur ringan dengan tingkat coverage yang bisa di-build dari medium hingga full, serta diformulasi dengan SPF 40 PA+++.
Selain itu, foundation ini membantu meratakan warna kulit, menyamarkan pori-pori, dan memberikan hasil akhir yang smooth.
Baca Juga: Apa Beda Powder Foundation dan Compact Powder? Ini 4 Produk yang Wajib Kamu Coba
5. Jacquelle Blur Effect Foundation

Harga: sekitar Rp151.000
Terakhir, ada Jacquelle Blur Effect Foundation yang diformulasikan dengan SPF untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV.
Foundation ini juga mengandung bahan skincare seperti niacinamide, allantoin, dan caffeine, yang membantu merawat sekaligus mencerahkan tampilan wajah.
Produk ini minim oksidasi, mampu menyamarkan pori-pori, tahan lama, minim transfer, dan memiliki tekstur silky smooth saat diaplikasikan.