Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral

Minggu, 25 Januari 2026 | 15:55 WIB
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut Laughing Gas Jika Disalahgunakan (Instagram)
Baca 10 detik
  • Gas Nitrous Oxide dalam Whip Pink adalah produk kuliner dan medis.

  • Penyalahgunaan gas ini dengan cara dihirup dapat menyebabkan euforia singkat.

  • Risiko fatal meliputi hipoksia, kerusakan saraf permanen, hingga gagal napas.

Suara.com - Whip Pink, tabung berisi gas Nitrous Oxide (N2O) tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial, setelah dikaitkan dengan kematian salah satu selebgram Indonesia.

Berdasarkan informasi dari akun resminya, Whip Pink yang berisi gas Nitrous Oxide ini diperuntukkan sebagai produk kuliner untuk kreasi makanan dan minuman.

Pelaku kuliner biasanya memakai tabung gas ini untuk membuat whipped cream atau krim kocok untuk dessert atau kopi kekinian.

Namun, publik di media sosial tengah dihebohkan rumor bahwa tabung gas ini sering disalahgunakan untuk membuat mabuk sesaat.

Nitrous Oxide atau dinitrogen oksida yang ada dalam tabungan gas itu pun sampai dijuluki sebagai "gas tawa" karena fenomena tersebut.

Apa itu Gas Nitrous Oxide dalam Tabung Gas Whip Pink?

Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik (Instagram/@whippink.co)
Konten Promosi Whip Pink Tuai Kritik (Instagram/@whippink.co)

Di dunia medis, sebenarnya gas ini sering digunakan sebagai anestesi ringan untuk meredakan nyeri dan membuat pasien rileks saat tindakan medis singkat oleh dokter gigi.

Di industri makanan, gas ini berfungsi sebagai propelan atau pendorong agar krim bisa keluar dalam bentuk busa yang cantik.

Masalahnya, gas yang seharusnya masuk ke adonan kue atau diawasi dokter ini malah disalahgunakan dengan cara dihirup langsung oleh orang-orang yang mencari sensasi fly.

Baca Juga: 5 Mobil Bekas Murah tapi Pajak dan Harga Onderdil Mahal, Biar Hidup Makin Menantang!

Modus Penyalahgunaan Gas Nitrous Oxide

Para penyalahguna biasanya tidak menghirup gas langsung dari tabung kaleng.

Karena gas yang keluar dari tabung suhunya sangat dingin dan bisa membakar mulut atau saluran napas.

Mereka biasanya melepaskan gas N2O dari produk seperti Whip Pink atau merek lainnya ke dalam sebuah balon.

Nah, dari balon itulah gas kemudian dihirup.

Setelah menghirupnya, pengguna akan merasa euforia, tubuh terasa melayang, tertawa tanpa sebab, hingga halusinasi ringan.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI