Suara.com - Dalam beberapa waktu terakhir, media sosial diramaikan oleh tren whipping dari brand Whip Pink. Produk ini diketahui mengandung gas NO, yang dikenal sebagai laughing gas. Bahkan, produk tersebut terus menjadi perbincangan netizen, lantaran dikaitkan dengan kematian seorang influencer muda, yang baru-baru ini viral.
Warganet pun ramai-ramai membahas tentang kegunaan, harga, serta potensi penyalahgunaan yang diklaim menyimpang dari fungsi utamanya sebagai produk kuliner. Meski umum digunakan untuk kebutuhan dapur, analisis netizen pun banyak yang menguak penyalahgunaannya.
Agar tidak bingung, mari kita membahas terkait pengetian, manfaat, hingga penggunaan Whip Pink yang benar dalam ulasan berikut. Simak ya!
Apa Itu Whip Pink?
Whip Pink merupakan salah satu merek whipped cream charger dan whipped cream dispenser yang berasal dari Indonesia dan dikelola oleh PT Suplaindo Sukses Sejahtera. Mengutip situs resminya, Whip Pink diklaim l sebagai salah satu brand yang turut menyediakan bahan kuliner instan untuk meningkatkan pengalaman memasak, khususnya untuk membuat krim kocok.
Maish dari laman resminya, Whip Pink juga menuliskan disclaimer yang berbunyi, “Produk WHIP-PINK secara eksklusif ditujukan untuk penggunaan kuliner. Menghirup atau menggunakan dengan cara yang salah sama sekali dilarang.”
Di dalam tabung baja Whip Pink, mengandung gas bernama NO. Di dalam daftar katalog bahan pangan internasional, gas ini mempunyai kode E942. NO sendiri dikenal sebagai gas pendorong untuk menghasilkan tekstur krim yang lebih stabil dan lembut untuk makanan atau minuman.
Pada dasarnya, gas ini digunakan secara legal dalam bidang medis sebagai anestesi ringan dan dalam industri pangan sebagai propelan pembuatan krim kocok. Sementara itu, dalam bidang Otomotif, NO, digunakan untuk meningkatkan tenaga pada beberapa mesin mobil (biasanya disebut NOS).
Akan tetapi, saat ini NO justru banyak disalahgunakan. Gas tersebut dimanfaatkan sebagai sarana mencari sensasi sesaat, terutama di kalangan anak-anak muda.
Baca Juga: Kenapa Whip Pink Disebut Gas Tertawa N2O? Kenali Bahaya Jika Disalahgunakan
Fenomena yang makin popoler ini, bukan sekadar hanya persoalan gaya hidup, namun sudah berkembang menjadi salah isu kesehatan masyarakat yang harus mendapat perhatian secara serius. Sebagai informasi, NO merupakan gas yang tidak berwarna dan tidak berasa.
Apa Manfaat Whip Pink yang Beredar di Pasaran?
Dari segi fungsi, Whip Pink bekerja sebagai whipped cream charger, yaitu sebuah tabung logam berisi nitrous oxide yang dapat digunakan bersama dengan whipped cream dispenser.
Gas NO kemudian dilepaskan ke dalam krim cair guna membantu proses pengembangan serta stabilisasi tekstur.
Nitrous oxide nenjadikan krim lebih mengembang, ringan, serta tidak mudah mencair.
Di dunia kuliner, Whip Pink sudah lazim digunakan di restoran, kafe, hingga dapur rumahan sebagai pelengkap topping dessert, isian kue, mousse, sampai berbagai miniman.