Suara.com - Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy mengatakan partainya tidak akan mengajukan calon wakil presiden (cawapres) kepada calon presiden (capres) Prabowo Subianto.
"PPP menyerahkan sepenuhnya soal cawapres kepada Prabowo," kata Romahurmuziy, Jumat (16/5/2014).
Romahurmuziy mengatakan PPP menyadari untuk urusan cawapres, Prabowo-lah yang mengetahui siapa yang paling layak mendampinginya.
"Beliau yang akan menjadi mitranya selama lima tahun, jadi beliaulah yang tahu," kata Romahurmuziy.
PPP merupakan partai pertama yang memberikan dukungan kepada Prabowo, calon presiden yang dari Partai Gerindra. Dukungan diberikan melalui rapat pimpinan nasional di Jakarta pada 10 - 12 Mei 2014.
Partai kedua yang resmi mengusung Prabowo menjadi capres adalah Partai Amanat Nasional (PAN). Melalui rapat kerja nasional yang berlangsung pada Rabu (14/5/2014), partai yang dipimpin Hatta Rajasa ini memutuskan untuk bermitra dengan Partai Gerindra.
PAN mengajukan Hatta Rajasa menjadi kandidat wakil presiden mendampingi Prabowo.