Kejutan, Angga/Ricky Libas Unggulan Pertama

Yusuf Abdillah Suara.Com
Jum'at, 10 April 2015 | 18:20 WIB
Kejutan, Angga/Ricky Libas Unggulan Pertama
Pasangan ganda Indonesia Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi. [PBSI]
Dua ganda putra Indonesia memastikan tempat di semifinal Singapore Open 2015. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan lolos ke empat besar mengalahkan rekan senegara Ade Yusuf/Wahyu Nayaka 21-12, 21-16, Jumat (10/4).

Langkah Hendra/Ahsan diikuti Angga Pramata/Ricky Karanda Suwardi yang membuat kejutan di perempat final dengan mengalahkan unggulan satu, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, Korea 21-19, 21-18.

Angga/Ricky, yang bukan unggulan, mampu tampil gemilang dan hanya membutuhkan waktu 47 menit untuk menekuk jagoan Korsel.

“Kami sendiri tidak menyangka bisa menang dua game langsung seperti ini. Kami bersyukur dengan hasil ini dan mudah-mudahan ke depannya bisa lebih baik lagi," kata Angga usai pertandingan.

Pada laga lain, Hendra/Ahsan tak banyak mendapat perlawanan saat hadapi junior mereka, Ade Yusuf/Wahyu Nayaka.

“Lawan dengan teman sendiri tentu senang. Karena siapapun yang menang, tetap wakili Indonesia. Hanya tadi kami merasa Ade/Wahyu memang tidak mengeluarkan semua kemampuan mereka, jadi kami banyak menekan saja tadi,” kata Ahsan.

Di semifinal, Hendra/Ahsan sudah ditunggu pasangan Cina Zhang Nan/Fu Haifeng.

“Kami juga sudah empat kali bertemu, sudah sama-sama tahu. Jadi besok main lebih siap saja di lapangan, mereka juga tak gampang mati,” kata Hendra tentang calon lawannya.

Sayang kemenangan Hendra/Ahsan dan Angga/Ricky tak mampu diikuti pasangan ganda putri yang tersisa di perempat final, Pia Zebadiah Bernadet/Rizki Amelia Pradipta. Pia/Rizki kalah dari Ou Dongni/Xiaohan Yu 10-21 dan 15-21. (PBSI)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI