Gempa di Tapanuli Utara Tak Timbulkan Tsunami

Ririn Indriani Suara.Com
Senin, 20 April 2015 | 06:41 WIB
Gempa di Tapanuli Utara Tak Timbulkan Tsunami
Ilustrasi gempa. (Shutterstock)

Suara.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan bahwa gempa bumi dengan kekuatan 5,7 Skala Richter (SR) yang terjadi di barat daya Tapanuli Utara, Provinsi Sumatera Utara, Senin, pukul 01.40 WIB, tidak menimbulkan tsunami.

Menurut BMKG, seperti disampaikan Kepala Stasiun Geofisika Kotabumi Lampung, Yuharman, gempa yang terjadi beberapa jam lalu itu berpusat pada koordinat 1.94 derajat Lintang Utara (LU) dan 99.00 derajat Bujur Timur (BT), dengan kedalaman 10 km.

Lokasi gempa di utara daratan Sumatera; 17 km barat daya Tapanuli Utara; 32 km timur laut Sibolga; 47 km barat daya Tobasamosir; 186 km tenggara Medan Sumut; dan 1.252 km barat laut Jakarta.

Tsunami adalah serangkaian gelombang yang disebabkan oleh gempa bumi besar atau tanah longsor baik yang terjadi di darat maupun di laut. Gelombang tsunami dapat terjadi 5 menit hingga 1 jam setelah longsor atau gempa bumi.

Dengan demikian gempa bumi di Tapanuli Utara yang sudah berlangsung beberapa jam lalu, dapat dipastikan tidak menimbulkan tsunami. (Antara)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI