Mantan Presiden Meksiko: Trump Seperti Hitler

Minggu, 28 Februari 2016 | 09:05 WIB
Mantan Presiden Meksiko: Trump Seperti Hitler
Donald Trump bersama mantan kandidat presiden AS dari Partai Republik, Christie. (Reuters)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Presiden Meksiko Vicente Fox terus mengkritik bakal calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik, Donald Trump. Bahkan Fox mengatakan Trump mengingatkan dia terhadap sosok diktator NAZI, Adolf Hitler.

Fox memprediksi jika AS dipimpin Trump, maka perang akan berkecamuk di mana-mana. Sebab kampanye Trump selalu mendukung langlah-langkah kekerasan.

"Dia akan membawa AS kembali ke konflik masa lalu, perang dan segala sesuatu. Maksudku, dia mengingatkan saya kepada Hitler. Itulah cara dia mulai berbicara," kata Fox dalam wawancaranya dengan CNN.

"Dia telah menyinggung orang orang Meksiko dan imigran AS. Dia telah menyinggung Paus. Dia telah membuat Cina tersinggung. Dia membuat semua orang tersinggung," lanjutnya.

Sebelumnya Trump menyatakan Meksiko harus membayar perbatasan antara AS-Meksiko. Trump mengeluarkan kata-kata kotor dan memaksa Meksiko untuk membayar pajak.

Fox bukan orang pertama yang menilai retorika politik Trump mirip dengan diktator Jerman.

Orang lain yang menyebut Trump seperti Hitler adalah mantan gubernur New Jersey, Christine Todd Whitman.

"Jika Anda pergi dan melihat sejarah maka Anda membaca sejarah menjelang Perang Dunia Kedua, ini adalah jenis retorika yang memungkinkan Hitler untuk bergerak maju," kata Whitman. (CNN)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI