Ketua DPR Sambut Baik Reshuffle

Rabu, 27 Juli 2016 | 12:23 WIB
Ketua DPR Sambut Baik Reshuffle
Ketua DPR Ade Komarudin [suara.com/Dian Kusumo Hapsari]

Suara.com - Ketua DPR Ade Komarudin beri ucapan selamat kepada Presiden Joko Widodo yang telah melakukan reshuffle. Ia menilai langkah tersebut mendapat sambutan baik dari rakyat Indonesia.

Pernyataan tersebut didasarkan pada reshuffle kabinet yang bertepatan dengan menguatnya nilai rupiah atas dolar.

"Saya ucapkan selamat kepada Presiden Jokowi karena rencana reshuffle yang nanti akan ada pelantikan, dapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Nilai rupiah atas dolar menguat, IHSG bursa juga bagus," kata Ade di DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (27/7/2016).

Ade mengklaim langkah Presiden tersebut mendapat respon positif dari pasar. Ia berharap, dengan beberapa Menteri barunya Presiden Jokowi dapat mencapat apa yang telah ia harapkan.

"Berarti langkah presiden dapat sambutan positif dari pasar," kata Ade.

alah satu yang masuk kabinet Jokowi adalah Airlangga Hartato. Dia diangkat menjadi Menteri Perindustrian menggantikan Saleh Husin merupakan langkah yang tepat. Airlangga Hartato adalah politisi Golkar yang pernah berkompetisi sebagai calon ketua uumum Golkar.

Menurut Ade, Airlangga merupakan sosok yang secara kapabilitas mumpuni. Katanya, Airlangga tidak sekedar mahir dalam dunia politik saja, tapi juga mumpuni di dunia profesional.

"Ya kalo Pak Airlangga sangat memenuhi kaulifikasi, secara politik maupun profesional," kata Ade.

Ade menilai sosok Airlangga sangat bisa dipertanggungjawabkan kepada rakyat Indonesia. Jika dilihat dari track recordnya selama ini, Airlangga tidak akan mengecewakan.

"Bukan hanya secara akomodasi politik, tapi secara profesional Pak Airlangga juga bisa dipertanggungjawabkan kepada rakyat. Itu pilihan yang tepat," tutur Ade.

Ade yakin, bahwa langkah yang diambil oleh Presiden kali ini, telah melalui berbagai pertimbangan yang matang.

"yang pasti semua langkah yang dilakukan Presiden sudah dipertimbangkan," kata Ade.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI