Megawati Ingatkan Kader PDIP, Lupa Misi Usai Jadi Kepala Daerah

Siswanto Suara.Com
Selasa, 06 September 2016 | 16:04 WIB
Megawati Ingatkan Kader PDIP, Lupa Misi Usai Jadi Kepala Daerah
Presiden Indonesia kelima Megawati Soekarnoputri [suara.com/Oke Atmaja]

Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri membuka sekolah calon kepala daerah‎ angkatan kedua yang diselenggarakan PDI Perjuangan di Wisma Kinasih, Depok, Jawa Barat, Selasa (6/9/2016). Sekolah ini diikuti oleh 54 peserta dari berbagai daerah. Acara diselenggarakan sebagai bagian dari persiapan partai mengikuti pilkada serentak tahun 2017.

Dalam sambutan, Megawati menegaskan pentingnya sekolah calon kepala daerah.

Megawati mengatakan semua kader PDI Perjuangan harus lebih matang dan jangan pernah lupa dengan visi dan misi setelah terpilih menjadi kepala daerah.

"Karena saya pikir-pikir waktu dipilih sudah susah menanginnya, terus menang suka lupa misinya apa, yang namanya pemimpin itu tidak boleh lupa ya. Kalau tidak masuk PDI tidak ada sekolah-sekolah, tolong materi yang ada dipakai dan didengarkan," kata Megawati.

Megawati berharap sekolah calon kepala daerah ini memberikan makna yang positif.

Sejumlah kader PDI Perjuangan hadir menjadi peserta sekolah, di antaranya Gubernur Banten Rano Karno dan Wakil Gubernur Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini juga hadir sebagai guru.

Semua peserta mengenakan pakaian berwarna merah.

Ketika memberikan sambutan pada pembukaan sekolah calon kepala daerah pada Selasa (30/8/2016) lalu, Megawati juga mengingatkan kepala daerah harus kembali pada tujuan menjadi kepala daerah, meski merupakan kader partai.

"Tetapi sebagai seorang begitu lama dan terjun ke politik bukan hanya teori saja, harus berimplementasi dan melaksanakan kepentingan rakyat," kata Megawati. [Erlangga Bregas Prakoso]

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI