KPU Imbau Daerah Lain Contoh Mamberamo Tengah

Adhitya Himawan Suara.Com
Jum'at, 11 Agustus 2017 | 21:21 WIB
KPU Imbau Daerah Lain Contoh Mamberamo Tengah
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menggelar simulasi pemungutan suara di Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (4/2). [suara.com/Oke Atmaja]

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPU) mengimbau ke seluruh wilayah di Indonesia untuk mencontoh Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua. Pasalnya, masyarakat di wilayah paling timur nusantara itu ingin meningkatkan kualitas demokrasi dengan membangun Graha Pemilu di wilayahnya. Alhasil, atas kerja keras tersebut dianugrahi penghargaan Rekor Muri.

Ketua KPU, Arief Budiman mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi atas tindakan pemerintah dan masyarakat Kabupaten Membramo Tengah yang menginginkan demokrasi di Indonesia meningkatkan kualitasnya. Wilayah tersebut harus menjadi percontohan.

"Semua wilayah seharusnya mencontoh Kabupaten Mamberamo Tengah. Sudah memang selayaknya kualitas demokrasi di Indonesia harus ditingkatkan," kata Arief di Jakarta, Rabu (9/8/2017).

Arief menyatakan, peningkatan kualitas demokrasi memang harus ditunjang oleh fasilitas yang memadai. Agar apa yang dihasilkan juga berkualitas sehingga tidak lagi ada gugatan hukum ataupun konflik politik.

Diketahui, Pemerintah Kabupaten Mamberamo Tengah, Papua menerima anugerah penghargaan Rekor MURI karena membangun Graha Pemilu yang pertama di Indonesia. Bangunan yang menelan dana sebesar Rp34 miliar itu difungsikan untuk kantor penyelenggara Pemilu, yakni KPU daerah dan Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu).

Bupati Mamberamo Tengah, Ricky Ham Pagawak mengatakan, pemerintah daerahnya menjadi pemda pertama yang membangun Graha Pemilu di Indonesia.

"Di Kabupaten lain, belum ada Graha Pemilu yang serupa. Bahkan saya dengan masih banyak kantor KPUD dan Panwaslu yang masih ngontrak," papar Ricky.

Ricky berharap, dengan adanya Graha Pemilu itu, maka para penyelenggara pemilu dan perangkatnya bisa bekerja dengan baik dan bisa mengawal demokrasi yang makin berkualitas. *

Baca Juga: Graha Pemilu di Mamberamo Tengah Pertama di Indonesia

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI