Boeing 737 MAX 8: Liputan Pers Asing Sehubungan Tragedi Lion Air

Senin, 29 Oktober 2018 | 11:42 WIB
Boeing 737 MAX 8: Liputan Pers Asing Sehubungan Tragedi Lion Air
Lokasi yang diduga tempat pesawat Lion Air jatuh. (Google Earth)

Suara.com - Tragedi Lion Air yang terjadi di Tanjung Karawang menjadi salah satu topik penting pemberitaan dunia. Antara lain The New York Times, BBC, serta The Guardian.

The New York Times menyatakan bahwa sebuah tugboat atau kapal tunda tengah dikerahkan untuk mencari pesawat, sebuah Boeing 737-800 yang berangkat dari Jakarta sekitar pukul 06.20 pagi. Dengan jumlah total penumpang menurut manifes adalah 189 penumpang.

Sementara BBC melansir berita, pesawat yang dimaksud adalah Boeing 737 MAX 8, model yang baru digunakan mulai 2016. Dengan bantuan situs pelacakan penerbangan, Flightradar24 disebutkan bahwa burung besi ini dikirim ke Lion Air pada Agustus 2018.

Sebelumnya, pada 2013, maskapai penerbangan Lion Air 904 jatuh ke laut saat mendarat di Bandara Internasional Ngurah Rai Bali. Seluruh penumpang yang berjumlah 108 orang saat itu dalam kondisi selamat. Pada 2004, sebuah penerbangan Lion Air 538 dari Jakarta jatuh di Kota Solo, dan menewaskan 25 orang.

Sedangkan The Guardian menurunkan laporan bahwa penerbangan Lion Air JT610 kehilangan kontak dengan menara kontrol, 13 menit setelah lepas landas. Pesawat jet ini adalah Boeing 737 MAX 8, yang mampu mengangkut hingga 200 penumpang, menurut informasi Flightradar 24.

Upaya pencarian dan penyelamatan telah diluncurkan untuk pesawat, yang berangkat dari Jakarta sekitar 6.20 pagi pada hari Senin (29/10/2018) dan dijadwalkan mendarat di Pangkal Pinang pada pukul 7.20 pagi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI