Musni Setuju Analisis Pigai: AS Tak Happy RI Seperti Masa Orla Dekat China

Siswanto Suara.Com
Sabtu, 07 November 2020 | 17:31 WIB
Musni Setuju Analisis Pigai: AS Tak Happy RI Seperti Masa Orla Dekat China
Sosiolog Musni Umar [Twitter Musni Umar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Menurut Pigai pola saat ini hampir mirip dengan apa yang Amerika lakukan pada strateginya di Timur Tengah. Di mana AS, saat ini, dinilai sudah mengambil tokoh-tokoh kunci dari suku sebagai pegangannya.

“Jadi Amerika itu selalu main dengan suku Jawa. Karena dia mayoritas, kemudian belakangan pergeseran main dengan Islam, karena lebih mudah,” tuturnya.

Prabowo dikaitkan Habib Rizieq

Menurut Pigai, kedatangan Prabowo ke AS dan kehadiran Mike Pompeo ke Indonesia memiliki relasi yang berbeda. Untuk Prabowo, bisa saja sebagai pertanda dari Amerika jika mereka telah membuka diri kepadanya.

“Bisa saja, pertama diberikan warna kuning, belum hijau, bahwa dia diterima di Amerika, tapi dia diberi catatan terkait persoalan HAM, termasuk isu HAM di Papua,” kata dia.

Kemudian, mungkin banyak yang menduga ada kaitan antara Prabowo dengan Habib Rizieq, yang masuk dalam civil society. Tetapi menurut dia, itu terlalu jauh. Sebab, Pigai meyakini Prabowo setia kepada Presiden Jokowi.

Sementara kehadiran Pompeo ke Indonesia, dibaca berkaitan dengan isu Laut China Selatan. Meski demikian, besar kemungkinan kedatangan Pompeo dikaitkan dengan rencana kepulangan Rizieq Shihab.

“Namun bisa saja dikaitkan dengan rencana Habib Rizieq ke Indonesia."

Baca Juga: Natalius Pigai: Amerika Serikat Ingin Habib Rizieq Pulang ke Indonesia

REKOMENDASI

TERKINI