"Untung apinya nggak sampai ke atap rumah, kalau nggak, nggak tahu deh, puji tuhanlah apinya padam walaupun susah padamnya," jelasnya.
Komentar Warganet
Warganet yang melihat video tersebut justru salah fokus dengan kehebohan si perekam video.
"Yang nyuting harusnya ambil air 1 ember lebih berguna daripada videoin sambil komentar," ujar warganet.
"Lebih penting divideoin daripada ambil air atau kain basah untuk kasih padam api," kata warganet.
"Kok kesal sama yang videoin ya, ngomong doang," komentar warganet.
"Yang videoin pinter sebab dia bilang jangan disiram, sebenarnya api di atas minyak tidak boleh di siram, gunakanlah pasir atau karung goni basah," imbuh warganet.