"Kita berkeinginan tidak lagi mono serikat buruh, atau mono gerakan rakyat tapi kita ingin mengajak seluruh gerakan rakyat. Dan ini sudah dimulai dengan 11 elemen yang bergabung dan dipimpin, dan kita percayakan kepada bung Said Iqbal untuk memimpin di Pemilu yang akan datang," tandasnya.
Latar Belakang dan Riwayat Pendidikan Said Iqbal
Said Iqbal lahir di Jakarta, 5 Juli 1968. Ia dikenal sebagai seorang tokoh pergerakan kaum buruh. Dirinya pernah menempuh pendidikan di SMA Negeri 51 Jakarta, Politeknik (Teknik Mesin) Universitas Indonesia, S1 Teknik Mesin Universitas Jayabaya dan Master Ekonomi (S2) Universitas Indonesia.
Said Iqbal juga merupakan anggota tim perumus Undang-Undang No 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan dan Undang-Undang No 2 Tahun 2004 tentang Pengaduan Perburuhan.
Karier Said Iqbal
Ir Said Iqbal, ME merupakan seorang tokoh pergerakan kaum buruh yang kini menjabat sebagai Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan sekaligus sebagai Presiden Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI).
Sejak tahun 1992, Said Iqbal turun menjadi aktivis buruh dan diangkat sebagai ketua umum serikat pekerja di perusahaan elektronik di Bekasi, Jawa Barat dan menjabat hingga saat ini. Said Iqbal juga mendirikan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) setelah reformasi.
Prestasi Said Iqbal
Tahun 2013, Said Iqbal dianugerahi penghargaan internasional sebagai Tokoh Buruh Terbaik Dunia, The Fese Elisabeth Velasquez Award oleh serikat pekerja Belanda. Penghargaan itu, Said Iqbal menyingkirkan 200 kandidat buruh sebagai Tokoh Buruh Terbaik Dunia.
Baca Juga: Jadi Pendatang Baru, Said Iqbal Janji Desak Pemerintah Beri Bantuan Uang ke 100 Juta Warga