Viral Pria Jualan Jeli Pakai Rak Dinyinyiri Soal Kebersihan, Ramai Dibela Warganet

Kamis, 30 Desember 2021 | 13:12 WIB
Viral Pria Jualan Jeli Pakai Rak Dinyinyiri Soal Kebersihan, Ramai Dibela Warganet
Viral Pria Jualan Jeli Pakai Rak Dinyinyiri Soal Kebersihan. (TikTok)

Suara.com - Cara unik pria yang berjualan jeli dengan sepeda keliling menjadi viral. Bagaimana tidak, ia menaruh jeli-jelinya langsung dirak sehingga ramai menjadi perbincangan.

Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @jajanteruspastikurus2. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 880 ribu tanda suka dan mendapatkan 40 ribu tanda suka.

"Di kota kalian berapa duit #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Kamis (30/12/2021).

Dalam video, akun ini membagikan keunikan penjual jeli itu. Ia juga menyematkan salah satu pertanyaan warganet mengenai kebersihan makanan yang dijual pedagang keliling tersebut.

"Emang higenis apa?" tanya warganet.

Walau begitu, penjual itu tetap santai berjualan dengan rak plastik. Ia lantas menunjukkan cara dirinya menjual jeli yang diambil dari rak-rak tersebut.

Viral Pria Jualan Jeli Pakai Rak Dinyinyiri Soal Kebersihan. (TikTok)
Viral Pria Jualan Jeli Pakai Rak Dinyinyiri Soal Kebersihan. (TikTok)

Awalnya, penjual ini mengambil bungkus plastik dari mika yang kecil. Ia kemudian mulai membuka rak paling atas yang berisi jeli berwarna merah muda.

Penjual ini lantas memasukkan jeli itu ke mika. Selanjutnya, ia membuka rak-rak dibagian bawah yang berisi jeli-jeli berwarna lainnya. Ia mulai mencampurkan jeli-jeli itu di mika.

Adapun jeli tersebut langsung ditaruh di rak tanpa adanya alas. Hal itu rupanya menimbulkan beragam pertanyaan dari warganet mengenai tingkat higenis.

Baca Juga: Viral Aksi Pembeli Tinggalkan Uang Paket untuk Kurir di Teras, 'COD Kejujuran'

Warganet bertanya apakah menaruh jeli di rak tersbeut bersih. Kendati demikian, banyak yang membela pedagang itu dan justru menceritakan jajanan masa kecil tersebut yang tidak harus selalu steril.

"Jaman anak TikTok ajah sekarang jajanan harus bersih buanget. Dulu biasa aja tuh," komentar warganet.

"Dulu jajan gituan juga, alhamdulilah sehat-sehat aja," celutuk warganet.

"Kalau gak mau beli setidaknya jangan menghina ya. Kalau menurut kamu gak higenis cukup diam," tegur warganet.

"Eh itu enak sumpah gak bohong. Waktu SD selalu beli itu pakai susu yang banyak, tapi waktu SMP SMA gak ada jajanan kayak gitu," curhat warganet.

"Dulu jajanan ku gitu, alhamdulilah sehat walafiat sampai sekarang," tambah yang lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI