"Ku pikir mau kondangan eh malah naik odong-odong," ucap salah satu warganet.
"Biasanya kan bocil ya yang naik, lha ini kok emak-emak tapi gue ngakak weh," imbuh lainnya.
"Di rumah gue ada begituan juga tapi aku juga suka ikut naik sih," tulis yang lain.
"Bocil be like: Lah gue kapan?" komentar lain.
"Ramai banget plis, makin banyak new era captain marvel," timpal warganet lainnya.
Beberapa warganet juga menceritakan tentang orangtua di sekitarnya yang naik kereta kelinci. Mereka menyebutnya dengan odong-odong.
"Emak gue juga woy malah emak gue jadi koordinatornya yang chat sama abang odong-odongnya. Meni sering teh tapi gue belum pernah ikut. Kayaknya seru juga ya," komentar seorang pengguna TikTok.
"Emak gue berangkat piknik pakai odong-odong bawa tikar sama emak-emak lain," tulis yang lain.
"Opung gue malam tahun baru naik odong sama grup-grupnya," ucap pengguna TikTok lainnya.
Baca Juga: Dua Remaja Adu Jotos di Buleleng Bali Viral, Bagai di Arena Pertandingan