Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bicara mengenai isu dirinya yang dicalonkan sebagai capres di Pilpres 2024.
Dikutip dari Hops--jaringan Suara.com, Ridwan Kamil atau yang kerap disapa Kang Emil menyampaikan bahwa masyarakat belakangan sudah mulai terbuka.
Kang Emil mengaku kerap mendapatkan pertanyaan mengenai capres.
Meski demikian, ia mengaku tak bisa menjawab pertanyaan terebut.
Ridwan Kamil mengatakan bahwa dalam urusan politik, ia menyerahkan sepenuhnya kepada Tuhan.
"Dalam politik menurut saya, kita ini politik bekerja karena per hari ini takdir Tuhan kepada saya memimpin Jawa Barat. Sehingga pertanyaan seperti Bang Karni (soal Pilpres) ini bagi kami setiap hari, ketemu wartawan yang ditanya juga itu saja. Jawaban saya sederhana, itu takdir yang kadang tidak bisa kita prediksi," ujar Ridwan Kamil, dikutip dari Hops--jaringan Suara.com, Selasa (15/2/2022).
Hal tersebut ia ungkapkan saat menghadiri acara HUT ke-14 tvOne yang dipandu Karni Ilyas.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil menegaskan tak pernah mempermasalahkan soal akan diusung sebagai capres atau tidak.
"Masalah nanti hasilnya, jadi atau tidak jadi, tercalonkan atau tidak tercalonkan itu takdir wilayah Allah. Tugas kita mah kerja saja dengan baik," bebernya.
Baca Juga: Pengamat Duga PDI Perjuangan Miliki Trik Redam Anies Baswedan untuk Tarung di Pilpres 2024
Kang Emil juga menyebutkan soal pandangannya mengenai dunia politik.
Menurutnya, dunia politik tidak memiliki angka pasti seperti matematika.
"Politik itu tidak matematik di mata saya, contohnya Abah Kiai Maruf Amin, enggak ada baliho-balihonya, enggak ada di survei-survei, tapi Allah menakdirkan di sebuah waktu, belaiu terpilih jadi pemimpin bangsa sebagai Wakil Presiden RI," tuturnya.