Pembumian Pancasila Langkah TepatMencabut Radikalisme

Jum'at, 18 Maret 2022 | 05:44 WIB
Pembumian Pancasila Langkah TepatMencabut Radikalisme
Ilustrasi radikalisme. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain pendekatan budaya dan agama, lanjut Benny juga harus melakukan dengan pendekatan kemanusiaan.

Benny menuturkan hal tersebut, dilakukan untuk mengcounter kebanyakan faham radikal dan teroris yang mengamalkan budaya kematian dan menyukai budaya kematian.

"Hal itu semata-mata dilakukan  karena mereka yang melakukan itu ibarat takut hidup tapi berani mati. Orang-orang ini pada dasarnya adalah orang yang mencari eksistensi diri berdasarkan janji dari kepentingan pihak tertentu," ucap Benny.

Selain itu, Benny menjelaskan bahwa  peranan pemerintah sangat penting untuk bagaimana mewujudkan ide tentang tri kerukunan agama dan emanitas iman.

Sehingga nantinya akan sering muncul perjumpaan dan dialog antar agama untuk mengikis kecurigaan dan anggapan akan dominasi agama tertentu lambat laun bisa menghilang.

"Disini ditekankan peranan penting Pancasila dalam moderasi beragama yaitu bagaimana Pancasila itu menjadi habitus bangsa, maka Pembatinan nilai pancasila itu penting agar output kedepannya pancasila itu menjadi alat pemersatu yang hadir sebagai living ideologi dan working ideologi juga" tambah Benny. 

Tak hanya itu, Benny menyebut bahwa Pancasila itu memperkuat persatuan dan keadilan.

Keadilan sosial itu kata dia, tidak tercipta jika masyarakat indonesia terutama masih dalam ego sektoral termasuk dalam upaya memenuhi kebijakan publik.

"Oleh karena itu BPIP mendorong dengan catur upaya Pancasila yang harus diwujudkan oleh segenap bangsa Indonesia dengan aspek keadilan, cinta kasih, kepantasan dan sikap berani berkorban" tambah Benny. 

Baca Juga: Santri Diminta Harus 'Berisik', Ikut Gencarkan Dakwah di Media Sosial Lawan Paham Radikal

Oleh karena itu menurut Benny,  Pembumian Pancasila adalah sebuah cara yang tepat untuk mengatasi ekstrimisme di Tanah air tercinta Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI