Poster Game Changing di Sarinah Jadi Bulan-bulanan Warganet: Seperti Omongan Vicky Prasetyo

Kamis, 24 Maret 2022 | 19:21 WIB
Poster Game Changing di Sarinah Jadi Bulan-bulanan Warganet: Seperti Omongan Vicky Prasetyo
Warga mengunjungi kembali pusat perbelanjaan Sarinah di Jakarta Pusat, Senin (21/3/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Yogyakarta jadi Jogyakarta aja udah pertanda penulisnya butuh dirukyah," tulis salah seorang warganet.

"Kenapa ya sekarang banyak banget yang gak bisa bedain penulisan kata yang merujuk pada DI TEMPAT itu harusnya DIPISAH. Untuk tahun harusnya PADA TAHUN. Contoh lain, DISEWAKAN BUKAN DISEWA. Itu pelajaran Bahasa Indonesia zaman SD deh harusnya, bahkan gak harus kelas copywriter," kritik warganet.

"Di KBBI ‘Mercusuar’ itu disambung. Seumur hidup tinggal di Indo juga belom pernah baca tulisan ‘Mercu suar’ dipisah. Dapet ilham dari mana dia kalau bukan dari google translate?," tulis warganet.

"Ini seperti omongan Vicky Prasetyo," imbuh yang lain.

Mal Sarinah Dibuka Kembali

Warga mengunjungi kembali pusat perbelanjaan Sarinah di Jakarta Pusat, Senin (21/3/2022). Pusat perbelanjaan pertama di Indonesia itu kembali dibuka setelah sebelumnya ditutup untuk renovasi sejak Juni 2020.

Pusat perbelanjaan Sarinah kembali beroperasi dengan wajah baru yang mengusung tema "Community Mall".

Tema tersebut diambil sebab, Sarinah akan mengemban tugas sebagai motor penggerak produk-produk unggul Indonesia agar lebih mendunia.

Pasca renovasi, kini terdapat beberapa titik di Gedung Sarinah yang dapat digunakan masyarakat sebagai tempat untuk mengabadikan momen, misalnya di area relief, skydeck, maupun di amphiteater.

Baca Juga: Wanita Berhijab yang Tabrak SPKT Polres Pematangsiantar Resmi Tersangka

Dibukanya kembali Sarinah diharapkan dapat menjadi wadah UMKM lokal yang dapat menggerakkan ekonomi masyarakat dan produk lokal agar bersaing dengan produk-produk luar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI