Suara.com - Akun Twitter @sbmptnfess unggah sebuah cuitan dari sender yang mengaku ingin mati saja karena takut tidak lolos seleksi SBMPTN.
Cuitan tersebut dibuat pada Minggu (12/06/22) kemarin.
Dalam cuitannya, sender mengungkapkan bahwa usianya baru menginjak 18 tahun. Tapi ia merasa sedang berada di quarter life crisis.
"Aku lagi ngalamin quarter life crisis di umur 18 tahun ini dan aku nggak tahu gimana caranya buat berhenti," ungkapnya.
Ia kemudian mengungkapkan bahwa dirinya takut jika ia tak lolos SBMPTN. Ia tidak tahu apa yang harus ia lakukan jika tidak lolos SBMPTN.

"Aku nggak tahu kalau nanti tanggal 23 Juni nggak lolos SBMPTN mau ngapain," lanjutnya.
Sender ini kemudian mengungkapkan bahwa dirinya ingin mati. Meskipun dirinya tetap beribadah, tapi ia tetap memiliki pikiran untuk mati saja.
"Yang aku pikirin malah mau mati aja. Aku udah ibadah kok tapi tetap aja ngerasa pikiran begini ada terus-terusan," pungkasnya.
Cuitan ini pun menuai beragam tanggapan dari publik. Banyak yang memberikan nasihat dan semangat untuk pengirim cuitan ini.
Baca Juga: Aksi Seorang Pria Curi Sekop dan Cangkul di Malang Terekam CCTV, Warganet: Gak Sekalian Pasirnya
"Nder, aku tahu ini berat dan nggak mudah. Tapi bunuh diri bukan pilihan, sama sekali bukan. Kalau capek sama semua hal, berhenti dulu Nder. Coba ngomong sama diri sendiri karena mau gimana pun keadaannya cuma diri sendiri yang paling ngerti," saran warganet.