Diduga Overload, Truk Pengangkut Tebu Ini Jomplang di SPBU Malang

Minggu, 19 Juni 2022 | 20:23 WIB
Diduga Overload, Truk Pengangkut Tebu Ini Jomplang di SPBU Malang
Truk jomplang diduga karena overload (Instagram/@mlg24jam)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersebar di media sosial video yang memperlihatkan detik-detik sebuah truk pengangkut tebu yang jomplang dan hampir oleng diduga karena overload muatan.

Video tersebut salah satunya diunggah oleh akun Instagram @mlg24jam pada Minggu (19/06/22).

Dalam video yang beredar tampak sebuah truk yang mengangkut tebu sedang berbelok ke arah SPBU yang berada di wilayah Sengguruh, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Awalnya truk tersebut melaju dengan normal, tapi tiba-tiba saat saat berbelok truk tersebut jomplang karena beban di badan belakang truk terlalu berat.

Truk tersebut juga sempat oleng. Hingga akhirnya muatan tebu langsung berhamburan di jalan raya.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Dalam video, tampak beberapa pengendara sepeda motor serta mobil yang juga sedang melewati jalan tersebut.

Saat truk ini jomblang, terdapat mobil serta dua sepeda motor yang berada di belakang truk ini.

Peristiwa ini juga disaksikan oleh dua orang pria yang saat itu duduk di duduk di emperan SPBU tersebut.

Baca Juga: Layani Pembelian BBM Jenis Pertalite Menggunakan Jeriken, SPBU di Kudus Mendapat Sanksi Tegas dari Pertamina

Saat setelah kejadian, belum tampak ada warga yang menolong sopir dari truk tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI