Grup Kasidah Nasida Ria Manggung di Jerman, Netizen: Legend!

Senin, 20 Juni 2022 | 14:45 WIB
Grup Kasidah Nasida Ria Manggung di Jerman, Netizen: Legend!
Grup Nasida Ria (Suara.com/Ismail).

Suara.com - Grup kasidah Nasida Ria merupakan salah satu band kasidah modern Indonesia asal Semarang, Jawa Tengah. Band ini terbentuk sejak tahun 1975. 

Kekinian, grup kasidahan ini dikabarkan ikut manggung di panggung Opening Week Music Program Documenta Fifteen di Kassel, Jerman pada Sabtu (18/06/22).

Kabar tersebut dapat diketahui melalui unggahan salah satu akun Instagram @insta_julid pada Senin (20/06/22).

Dalam video yang diunggah, tampak grup kasidah yang beranggotakan ibu-ibu ini tampak sedang membawakan sebuah lagu.

Saat tampil di panggung Opening Week Music Program Documenta Fifteen, anggota grup kasidah ini mengenakan gamis paduan warna hitam dan kuning.

Dalam acara ini, grup kasidah Nasida Ria tampak membawakan beberapa lagu. Di antaranya lagu Kota Santri, Dunia dalam Berita, Perdamaian, dan Bila Bom Nuklir Diledakkan.

Saat grup kasidah ini tampil, beberapa penonton yang merupakan warga Jerman maupun turis yang berasal dari Indonesia tampak menikmati lantunan lagu yang ditampilkan.

Beberapa penonton juga tampak ikut menyanyikan lagu yang dibawakan. Ada pula penonton yang ikut berjoget. 

Pada saat grup kasidah Nasida Ria ini tampil, tampak dua buah monitor yang terpasang di panggung menampilkan lirik lagu yang dibawakan oleh grup kasidah ini dalam bahasa Inggris.

Baca Juga: Viral Data SKCK Milik Warga Diduga Dibuang Polisi Sembarang, Publik: Ih Ngeri Sekali!

Unggahan akun Instagram ini menuai beragam tanggapan dari netizen. Banyak netizen yang mengungkapkan rasa bangganya karena grup kasidah Nasida Ria dapat berkesempatan tampil di kancah Internasional.

"Legend banget. Dari zaman kecil dulu, pas udah tua go internasional," ungkap netizen.

"Keren. Ada terjemahannya," kata netizen.

"Sampai ada yang joget-joget. Bangga banget jadinya sama grup legend ini," terang netizen.

"Mantap. MasyaAllah banget. Semoga bisa go internasional terus," ucap netizen.

"MasyaAllah, dari kecil sudah dengar lagu ini. Keren sumpah asli keren. Sukses buat grup kasidah legend Indonesia," tambah netizen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI