Suara.com - Peringatan Hari Raya Idul Adha 1443 H akan jatuh pada 10 Juli 2022, di mana menjadi momen untuk umat islam menunaikan ibadah haji dan kurban bagi yang mampu. Penyembelihan hewan kurban perlu dilakukan secara baik agar tidak menyakiti. Nah, sebelumnya bagaimana cara menjatuhkan hewan kurban?
Dalam berkurban, sering kali ada beberapa hewan yang stress sehingga di hari penyembelihannya akan mengamuk ketika hendak disembelih dan menyebabkan kesulitan untuk merebahkannya. Hewan yang stress dapat menyebabkan kulit dan dagingnya mengeras, untuk itu ketahui cara menjatuhkan hewan kurban berikut.
Hewan yang menjadi kurban diusahakan untuk dibaringkan berada di atas lambung sebelah kiri dengan posisi lehernya menghadap kiblat. Sebelum menyembelihnya petugas diwajibkan untuk membaca niat dan doa dari Rasulullah SAW. Berikut ini bacaan niat dan doa menyembelih hewan kurban:
• Membaca bacaan basmalah terlebih dahulu
"Bismillahi Allahu Akbar"
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah, Allah Maha Besar"
• Membaca selawat Nabi
Allaahumma shalli alaa sayyidinaa Muhammad, wa alaa aali sayyidinaa Muhammad
Artinya: "Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad SAW dan keluarganya".
Baca Juga: Apakah Puasa Arafah 9 Juli Tetap Sah Meski di Arab Saudi Sudah Idul Adha?
• Membaca takbir sebanyak tiga kali dan tahmid sekali