![Aswan (49) ayah dari Ardi Nur Cahyanto (22) pengemudi ojek online yang jadi korban kecelakaan maut truk tangki pertamina saat identifikasi di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (18/7/2022) malam. [Suara.com/Yaumal]](https://media.arkadia.me/v2/articles/souparmand/CxWnGEKaPsOCeaBABgawgAbaDZFnyUKA.png)
Ardi Nur Cahyanto (22) seorang pengemudi ojol menjadi salah satu korban jiwa dalam kecelakaan maut tersebut.
Aswan (49), ayah dari mendiang Ardi memberikan cerita pilu bahwa sang anak kala itu sedang mengantar paket.
Ia menceritakan bahwa dirinya sempat melihat berita dari sebuah stasiun TV yang mengabarkan kecelakaan maut tersebut. Awalnya, ia tak menduga anaknya menjadi salah satu korban. Tetapi, ia melihat nomor polisi dan jenis sepeda motor korban hingga sadar bahwa anaknya turut menjadi korban dalam insiden tersebut.
"Awalnya saya istri saya enggak percaya bahwa itu anak saya. Tapi saya yakin itu anak saya karena motornya benar, model-modelnya sama," kata Aswan kepada awak media di Rumah Sakit Porli, Keramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (19/7/2022).
Sontak, ia khawatir terhadap nasib sang anak dan bergegas menuju RS Polri Keramat Jati untuk mengidentifikasi korban. Nahas, Aswan menemukan sang anak menjadi korban jiwa dalam kecelakaan maut tersebut.
5. Seorang anggota TNI beserta istrinya jadi korban
![Dua jenazah korban kecelakaan tabrakan maut truk tangki Pertamina, Suparno (51) dan Priastini (50) yang merupakan anggota dan ASN TNI AL di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (18/7/2022). [Suara.com/Yaumal]](https://media.arkadia.me/v2/articles/souparmand/VSKGElJT71JjkagA16xOPLaRyqa7AGdZ.png)
Seorang anggota TNI, Suparno (51) beserta istrinya, Priastini (50) menjadi korban kecelakaan truk Pertamina di Cibubur.
Jenazah kedua korban tersebut dibawa ambulans dari RS Polri Kramat Jati (Jakarta Timur) dan tiba di rumah duka Senin (18/7/2022) malam sekitar pukul 23.16 WIB.
Tampak pihak keluarga korban, warga setempat dan beberapa personel TNI menyambut kedua jenazah disertai dengan suasana duka dan isak tangis.
Baca Juga: Tinjau TKP Kecelakaan Maut di Cibubur, Legislator Gerindra Soroti Miskoordinasi Antar Stakeholder
Diketahui bahwa Suparno semasa hidupnya berpangkat Pelda TTU dari Kesatuan Spersal Mabes TNI AL. Istri Suparno, yakni Priastini bertugas sebagai PNS di TNI AL.