Malang! Gegara Lihat Wajah Pacarnya Usai Kecelakaan, Pria Ini Pilih Putuskan Kekasihnya

Jum'at, 29 Juli 2022 | 16:42 WIB
Malang! Gegara Lihat Wajah Pacarnya Usai Kecelakaan, Pria Ini Pilih Putuskan Kekasihnya
Wanita alami kecelakaan ditinggalkan kekasih. [Instagram/mstaronline]

Suara.com - Ungkapan 'malang tak terbau' tampaknya cocok untuk menggambarkan situasi dari seorang wanita asal Malaysia ini.

Setelah mengalami kecelakaan saat mengendarai sepeda motornya, ia kemudian diputuskan oleh kekasihnya.

Melansir dari mStar, wanita ini bernama Nur Layla Athirah. Pada bulan Maret lalu, ia mengalami kecelakaan parah. Ia ditabrak oleh sebuah truk.

Akibat dari kecelakaan tersebut, ia mengalami luka di pinggang, lutut, dan juga wajah. Bukan hanya mengalami luka fisik, sepeda motor miliknya juga rusak.

"Tiba-tiba sebuah truk muncul dari kanan. Saya mencoba menyalip, tetapi truk berbelok ke kanan dan menabrak sepeda motor saya. Saya ingin menghindari tapi juga menabrak lubang di jalan. Akhirnya motor jatuh dan saya mengalami luka di pinggang, lutut, bahkan wajah saya. Motor saya juga rusak sampai ban depan pecah," ucap wanita tersebut dikutip melalui mStar.

Wanita ini menjelaskan bahwa rahang dan juga gigi bawahnya patah sehingga harus memakai arch bar.

Pemakaian arch bar di gusi wanita ini pun kemudian menjadi sorotan dari publik. Publik malah menghujat keanehan bentuk dari arch bar yang dipakai oleh wanita ini.

Kemalangannya tidak berhenti hingga di situ saja. Wanita ini mengatakan bahwa setelah kecelakaan itu, dia juga ditinggalkan oleh mantan kekasihnya.

Nasib malang menimpa seorang wanita di Malaysia (Instagram/ mstaronlineofficial)
Nasib malang menimpa seorang wanita di Malaysia (Instagram/ mstaronlineofficial)

Menurutnya, mantan pacarnya mungkin mengira bahwa pembengkakan di wajahnya akan permanen selama-lamanya.

Baca Juga: Viral Maling Kotak Amal Masjid Bawa Mobil, Pelakunya Pria Gundul dan Wanita Berhijab

"Setelah mengetahui tentang kecelakaan itu, dia diam dan tidak menghubungi saya sama sekali. Tapi seminggu setelah kecelakaan itu, saya mengetahui bahwa dia juga mengalami kecelakaan. Saya bahkan tidak bertanya bagaimana kabarnya setelah itu karena saat itu saya hanya fokus pada kesehatan saya. Aku juga tidak peduli jika dia tidak ada. Keluarga banyak memberikan dukungan agar tetap semangat," ucap wanita tersebut dikutip melalui mStar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI