Ratusan Rumah Warga di Dekai Yahukimo Papua Terendam Banjir

Erick Tanjung Suara.Com
Sabtu, 30 Juli 2022 | 17:58 WIB
Ratusan Rumah Warga di Dekai Yahukimo Papua Terendam Banjir
Banjir mengenangi ratusan rumah warga di Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua. (ANTARA/HO/Dokumen Pribadi)

Suara.com - Sekitar 100 rumah warga di sekitar Distrik Dekai, Kabupaten Yahukimo, Papua, terendam banjir akibat meluapnya beberapa anak sungai setelah diguyur hujan deras.

Wakil Bupati Yahukimo Esau Miram kepada Antara, Sabtu (30/7/2022), mengatakan rumah-rumah warga yang terendam banjir itu terletak di beberapa lokasi seperti di Seredala, pemukiman bawah, Jalan Sosial, Jalan SMK dan Jalan Telkomsel.

Memang sudah sepekan hujan terus mengguyur Dekai dan sekitarnya menyebabkan kali atau sungai kecil meluap hingga mengenangi pemukiman warga.

Tidak ada korban jiwa, namun di beberapa lokasi, genangan airnya cukup tinggi sehingga warga mengungsi ke sanak keluarga yang tidak terdampak.

Pemda Yahukimo sudah membentuk tim untuk mendata terkait jumlah dan kerugian korban serta memberi makanan matang serta bahan makanan.

Kali atau sungai kecil yang meluap dan menyebabkan banjir yaitu Kali Who, Kali PJPR dan Kali Bonto.

Untuk menghindari terulangnya banjir, Pemda Yahukimo akan melakukan penertiban terhadap rumah warga yang ada di pinggir serta membersihkan kali dari sampah dan material lainnya, kata Wabup Esau Miram. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI