Suara.com - Hari Pahlawan 2022 hampir dekat, apakah anda sudah menyiapkan spanduk, poster dan sejenisnya? Jika membutuhkan logo Hari Pahlawan 2022 langsung download dengan klik link di akhir artikel.
Logo Hari Pahlawan 2022 diperlukan untuk memeriahkan hari penting bangsa Indonesia ini. Sebab logo ini memiliki makna mendalam.
Apa makna logo Hari Pahlawan 2022? Tahun ini pemerintah merilis logo dengan gambar memperlihatkan kepalan tangan.
Selain itu, "Pahlawanku Teladanku" diambil sebagai tema peringatan Hari Pahlawan 10 November tahun ini.
Maksud dari tema tersebut adalah seyogyanya masyarakat Indonesia memiliki semangat kepahlawanan dalam dirinya. Rakyat Indonesia sekarang harus membangun negeri sesuai dengan potensi dan profesi masing-masing.
Berjuang dengan kemampuan masing-masing demi mempertahankan negara dan bangsa kita. Sekaligus menjadi upaya kita untuk menghargai dan mengenang jasa para pahlawan.
Makna Logo Hari Pahlawan 2022
Sementara itu, mengutip dari kemensos.go.id, logo Hari Pahlawan yang telah dirilis pemerintah bermakna sebagai berikut.
1. Kepal Tangan
Baca Juga: Mengapa Hari Pahlawan Diperingati 10 November? Ini Latar Belakangnya
Tangan mengepal melambangkan semangat juang dan perlawanan pahlawan dalam menolak ktidakadilan dan kezaliman yang dilakukan oleh penjajah.