Bambang Wuryanto Minta Kader PDIP Tunggu Komando Megawati soal Capres, Sinyal Ganjar Tak Jadi The Next Jokowi?

Jum'at, 30 Desember 2022 | 19:40 WIB
Bambang Wuryanto Minta Kader PDIP Tunggu Komando Megawati soal Capres, Sinyal Ganjar Tak Jadi The Next Jokowi?
Penampilan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang mengenakan baju adat lampung. [Dok Pemprov Jateng]

Suara.com - Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto mengingatkan kepada kadernya agar tidak menyatakan dukungan kepada siapapun, termasuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo soal kontestasi Pilpres 2024, sebelum ada komando dari Megawati.

Mengenai hal itu, pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul Jamiluddin Ritonga menyorot tajam pernyataan dari Bambang Wuryanto.

Jamiluddin curiga bahwa Ganjar memang tak mendapatkan restu untuk maju di Pilpres 2024. Pernyataan itu seperti kode keras bahwa Ganjar tak akan diusung oleh PDI Perjuangan.

“Menjadi indikasi kuat Gubernur Jawa Tengah itu tidak diusung partainya pada Pilpres 2024,” ujar Jamiluddin dikutip pada Jumat, (30/12/2022).

Dia menilai, Bambang merupakan salah satu orang yang memiliki informasi terpercaya lantaran menjabat sebagai ketua Bappilu.

Sehingga, Jamiluddin menduga pernyataan Bambang Pacul tersebut bisa dijadikan landasan Ganjar tidak didukung PDIP.

“Bambang Pacul kiranya sudah mendapat informasi partainya tidak akan mengusung Ganjar,” tuturnya.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. [Dok Pemprov Jateng]
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. [Dok Pemprov Jateng]

Dia juga menduga Bambang Pacul berani menyatakan hal tersebut kepada publik melalui media lantaran sudah mendapat informasi Ganjar bukan the next Jokowi.

Jamiluddin mengatakan Bambang Pacul tidak akan berani menyampaikan hal tersebut jika tidak ada arahan langsung dari Megawati. 

Baca Juga: Cabut PPKM Jelang Ramainya Malam Tahun Baru, Jokowi Pede Karena Tingginya Kekebalan Imunitas Masyarakat

“Mengingat PDIP masih sangat sentralistis,” ujar Jamiluddin.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama Suara.com dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI