Beberapa situs jual beli properti, rumah mewah di kawasan tersebut dibanderol miliaran rupiah.
Seperti di situs Rumah.com, rumah mewah 2 lantai di kawasan Cakung yang serupa dengan rumah Tiko dan Ibu Eny ditaksir antara Rp 1,5 miliar sampai Rp 2,9 miliar.
Begitu juga situs OLX, rumah serupa milik Tiko dan ibu Eny dibanderol antara Rp 1,3 miliar hingga Rp 2,3 miliar.
![Kondisi dalam rumah mewah tak terurus hingga ditumbuhi semak belukar di Kelurahan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. [Suara.com/Yaumal]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/02/80312-rumah-mewah-tak-terurus-di-jatinegara.jpg)
Selain itu, situs pencarian properti Rumah 123, bahkan rumah seperti Milik Tiko dan Ibu Eny ditaksir hingga Rp 3,5 milar.
Namun demikian, harga rumah ini rata-rata merupakan rumah baru yang dibangun dan tentunya, harga tersebut dibedakan dengan luas tanah dan bangunan.
Meski bernilai miliaran rupiah, Tiko tidak ingin menjual rumah mewah tersebut. Dia tetap akan merawat rumah tersebut walau hanya bisa memantau.

"Tidak dijual karena peninggalan orang tua," jelas Tiko.
Tiko juga mengungkapkan kesulitannya untuk merapikan rumahnya karena ibunya selalu marah saat ada orang yang masuk. Selain itu dirinya pun selalu dibentak bila ingin merapikan rumah tersebut.
Mulai Dibersihkan
Baca Juga: Harga Rumah Mewah Ibu Eny Bikin Kaget, Diisi Cuman Berdua dengan Tiko
Sejak kisahnya viral di media, Tiko pun mulai membuka diri. Ia menyerahkan sang ibu ke petugas kesehatan jiwa agar mendapat perawatan khusus.