Baru-baru ini, presiden Jokowi bertemu dengan petinggi partai Nasional Demokrat, Surya Paloh. Tidak ada penjelasan lengkap mengenai agenda pertemuan ini, namun dugaan liar kemudian beredar terkait dengan reshuffle yang didasari dengan ketidakpuasan partai pengusung Presiden Jokowi, PDIP, menyusul pengumuman NasDem saat menunjuk Anies Baswedan sebagai capresnya.
Tentu saja hal ini masih dalam ranah dugaan, sebab tidak ada penjelasan rinci mengenai isu reshuffle ini. Menurut keyakinan Anda, apa keistimewaan Rabu Pon berkaitan dengan kabinet dan pemerintahan saat ini? Adakah yang mungkin terjadi di hari tersebut?
Kontributor : I Made Rendika Ardian